Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

'Si Jago Merah' Hanguskan Pabrik Kembang Api di Serpong

Menurut Edi, pekerja PT Hensica, api berasal dari arus pendek mesin pembuat petasan pada Jumat (30/11/2018), sekira pukul 13.00 WIB

Editor: Imanuel Nicolas Manafe
zoom-in 'Si Jago Merah' Hanguskan Pabrik Kembang Api di Serpong
Warta Kota/Zaki Ari Setiawan
Petugas berusaha memadamkan api yang melahap pabrik kertas di Kompleks Pergudangan Multiguna Blok C1, Pakualam, Serpong Utara, Tangerang Selatan, Jumat (30/11/2018) 

TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG SELATAN - Pabrik kembang api milik PT Hensica di Kompleks Pergudangan Multiguna Blok C1, Pakualam, Serpong Utara, Tangerang Selatan ludes terbakar.

Menurut Edi, pekerja PT Hensica, api berasal dari arus pendek mesin pembuat petasan pada Jumat (30/11/2018), sekira pukul 13.00 WIB.

Baca: “Nyaris Terbakar” Kebakaran Hotel Santika Premiere Bintaro Berhasil di Cegah

"Kejadiannya abis makan siang, dari mesin konslet, langsung nyambar mercon," kata Edi saat ditemui di sekitar pabrik.

Menurutnya, sumber api yang berada di lantai dua itu cepat membesar sehingga tidak bisa dihentikan.

Sekira ratusan pegawai pun segera lari berhamburan keluar gedung.

"Langsung lari ke bawah, pada lari dari tangga, ada pintu darurat cuma karena panik kita lewat jalan yang kita tau aja," paparnya.

Baca: Wanita Lanjut Usia Meninggal Dunia saat Kebakaran Hanguskan Satu Rumah di Ciracas

Dari informasi yang dihimpun, lantai dua gedung digunakan untuk memproduksi kembang api, sedangkan lantai satu adalah percetakan kertas.

BERITA REKOMENDASI

Sekira 14 unit mobil pemadam kebakaran segera mendatangi lokasi kejadian.

Penulis: Zaki Ari Setiawan

Berita ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul: Pabrik Kembang Api di Serpong Ludes Terbakar

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas