Luapan Kali Angke Sempat Menggenangi Rumah dan Lapangan di Kembangan Utara
Lapangan KH Hasyim di RT 7/RW 1, Kelurahan Kembangan Utara tergenang akibat luapan air Kali Angke.
TRIBUNNEWS.COM, KEMBANGAN - Lapangan KH Hasyim di RT 7/RW 1, Kelurahan Kembangan Utara tergenang air akibat luapan air Kali Angke.
Pantauan TribunJakarta.com, sebagian lapangan masih tapak tergenang dengan ketinggian sekitar 50 cm.
Lurah Kembangan Utara, Edy Sukarya mengatakan genangan yang berada di lapangan tersebut sudah mulai menyurut.
Tadinya, kata Edy, genangan air juga sempat masuk ke wilayah pemukiman warga yang berada di dekat lapangan.
"Jadi itu luapan dari Kali Angke karena kiriman dari Bogor. Sudah mulai tergenang dari pukul 02.00 WIB tapi pukul 09.00 WIB sudah mulai surut," kata Edy di RPTRA Kembangan Utara, Kamis (13/12/2018).
Ia menambahkan, ketinggian air berangsur-angsur menurun hingga tersisa di bagian pojok lapangan yang berbatasan langsung dengan Kali Angke.
"Sempat tadi tingginya sebetis orang dewasa. Tapi mulai turun setiap setengah jam, dari 50 cm jadi 30 cm, terus turun lagi ke 10 cm genangannya," ujar Edy.
Berdasarkan Pantauan TribunJakarta.com sekitar pukul 12.00 WIB, jalan setapak serta rumah berada di sekitar lapangan pun sudah tidak ada lagi genangan.
Hanya tersisa genangan yang berada di bagian pojok Lapangan KH Hasyim dengan ketinggian 50 cm.
Edy menjelaskan, luapan air dari Kali Angke tersebut bisa masuk ke wilayah daratan lantaran ada salah satu bagian kali yang belum dibangun sheetpile.
"Iya kan kayak gigi aja ompong, air mengalir terus dari tanah yang belum ter-sheet pile. Secara otomatis air tiap tahun banjir," kata Edy.
Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul Luapan Kali Angke Sempat Bikin Rumah dan Lapangan di Kembangan Utara Tergenang
Baca: Kawasan Pasar Jagal,Jakarta Selatan Tergenang Banjir
Baca: Hujan Landa Wilayah Jakarta Selatan, Pancoran Barat Tergenang Air