Warga Khawatir Anak-anak Jadikan Luapan Air Kali di Tandon Ciater Arena Bermain
Dodi, salah satu warga yang membawa dua anaknya ke Tandon Ciater, mengatakan luapan air bisa berbahaya bagi anak-anak
Editor: Imanuel Nicolas Manafe
TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG SELATAN - Luapan air kali yang mengelilingi sebagian Tandon Ciater, Serpong, Tangerang Selatan menjadi arena bermain anak-anak.
Pantauan TribunJakarta.com, sekira pukul 18.00 WIB, Selasa (19/2/2019), air kali yang nerwarna coklat itu merendam sekira dua meter bagian area bermain skateboard yang menyatu dengan area olahraga.
Baca: Polisi Sebut Pelaku Pembunuhan Sadis Anak Punk di Tangsel karena Dendam
Sebelumnya, beberapa titik di Tangsel memang diguyur hujan deras, meskipun durasinya tidak lama.
Terlihat juga ada tanggul kali yang terbuat dari bronjong batu sudah rusak.
Arus kali yang deras mengalir membuat luapannya pun berbahaya bagi anak-anak yang banyak bermain di situ.
Dodi, salah satu warga yang membawa dua anaknya ke Tandon Ciater, mengatakan luapan air bisa berbahaya bagi anak-anak.
"Iya kan banyak anak-anak, bahaya juga kalau meluap deras gini," ujar Dodi.
Ia terlihat mengawasi dua anaknya yang bermain sepeda di arwa tersebut.
"Awas-awas jangan ke situ," ujarnya saat mengejar anak kecil perempuannya di dekat luapan air.
Tandon Ciater memang ramai dikunjungi saat pagi dan sore hari. Pengunjung tandon biasa memanfaatkan suasana sejuk dan tenang itu untuk berolahraga atau berpiknik ria bersama keluarga.
Baca: Ular Sanca Sepanjang 4 Meter Ditemukan Pekerja Proyek Tandon di Serpong
Warga berharap kali tersebut bisa diperdalam dasarnya agar air tidak meluap ke arena bermain.
"Ya kalinya didalamin atau itu salurannya dibesarin biar enggak ngebendung jadi meluap," harap Assiah, warga Ciputat yang sedang piknik di Tandon dengan keluarganya.
Penulis: Jaisy Rahman Tohir
Berita ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul : Air Kali Meluap Hingga Arena Bermain Tandon Ciater, Warga: Bahaya Buat Anak-anak