Polisi Cokok Dua Mahasiswa Pemasok Ganja ke Kampus
Polres Metro Jakarta Barat menangkap dua mahasiswa universitas swasta di Jakarta Timur yang diduga menjadi bandar ganja.
Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Dewi Agustina
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Polres Metro Jakarta Barat menangkap dua mahasiswa universitas swasta di Jakarta Timur yang diduga menjadi bandar ganja.
Keduanya berinisial PH dan TWB diringkus polisi pada Sabtu (27/7/2019).
Keduanya diduga menyimpan ganja di salah satu ruang senat kampus.
"Ya benar ada dua oknum mahasiswa universitas swasta di Jakarta ditangkap terkait kasus narkoba, saat ini masih dalam proses penyidikan dan pengembangan kasus," ujar Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat, AKBP Erick Frendriz, saat dikonfirmasi Senin (29/7/2019).
Keduanya diduga merupakan bandar ganja serta pemasok ganja ke kampus-kampus di Jakarta.
Sementara itu, Kanit 3 Narkoba Polres Metro Jakarta Barat, AKP Achmad Ardhy, mengatakan kedua mahasiswa tersebut ditangkap di lingkungan kampus universitas swasta.
Barang bukti yang ditemukan mencapai puluhan kilogram ganja siap edar yang sudah dikemas rapi.
"Kami akan mengungkap jaringan narkoba kampus ini yang lebih luas lagi, tunggu saja kami akan informasikan lebih lanjut," kata Ardhy.