Gara-gara Kecanduan Game Online, Pria di Pulo Gadung Ini Nekat Mencopet
Mereka pun mendekatinya dan langsung merampas HP milik korban," ucap Lindang di Mapolsek Pulo Gadung, Jakarta Timur, Kamis (29/8/2019)
Editor: Imanuel Nicolas Manafe

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Polsek Pulo Gadung membekuk 3 remaja pelaku penjambretan gawai lantaran kecanduan game online.
Kapolsek Pulo Gadung, Kompol Lindang Lumban menjelaskan tiga remaja itu berinisial, GZ (18), IB (18) dan AA (17).
Mereka bertiga melakukan aksinya di Jalan Pemuda, Pulo Gadung, Jakarta Timur, Rabu (28/8/2019), sekira pukul 02.00 WIB.
• Seorang Oknum Sewakan Lahan Milik Damkar dengan Biaya Hingga Rp 32 Juta Setahun
"Awalnya, para pelaku yang mengendarai satu sepeda motor melihat korban sedang duduk di pinggir trotoar.
Mereka pun mendekatinya dan langsung merampas HP milik korban," ucap Lindang di Mapolsek Pulo Gadung, Jakarta Timur, Kamis (29/8/2019).
Terjadi aksi tarik-menarik, korban yang saat itu bersama temannya langsung mengejar pelaku.
• Polisi Bakal Selidiki Sumber Bau Tidak Sedap yang Sebabkan Belasan Santri di Tangerang Sesak Napas
Namun, motor yang dikendarai oleh GZ menabrak motor lain yang melaju di depannya.
Warga yang melihat kejadian langsung mencoba menangkap para pelaku. Namun sayangnya, IB dan AA lolos melarikan diri.
"GZ langsung kami amankan ke Mapolsek. Kemudian setelah kami lakukan interogasi, tim langsung meluncur pada pukul 05.00 kediaman dua tersangka lain di daerah Salemba, Jakarta Pusat," kata Lindang.
• Mangkrak Bertahun-tahun Sejak Era Joko Widodo, Waduk Brigif Kini Jadi Kubangan Bebek
AA tak berkutik saat diamankan polisi. Namun IB berusaha melarikan diri meski polisi telah meluncurkan tembakan peringatan.
Petugas terpaksa melontarkan timah panas ke arah kaki kiri IB. Ia pun dibawa ke RS Polri untuk dilakulan perawatan.
"Sedangkan AA, karena masih di bawah umur, kami titipkan di Panti Sosial PSMP Cipayung," ucapnya.
• Begini Alasan Pencuri Khusus Pilih Korbannya Orang Asing dan Tempat Penginapan Hostel
• Bermobil, Seorang Pria dan Wanita Berjilbab Curi Uang di Masjid, Kotak Amal Dikembalikan
GZ mengaku nekat menjambret HP lantaran kecanduan game online. Hasil rampasan dijual di daerah Pasar Senen, Jakarta Pusat.
"Suka main game online di HP. Uangnya buat beli skin," kata GZ.
Polisi mengamankan barang bukti satu unit HP merk Xiaomi Redmi Note 5 A bewarna hitam seharga Rp 2 juta. Diamankan pula satu motor Yamaha Mio milik pelaku GZ.
Penulis: Rangga Baskoro
Artikel ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul: Kecanduan Game Online, 3 Bocah Nekat Jambret Ponsel Seorang Pejalan Kaki