Bima Aryo Melayat ke Keluarga ART yang Tewas Diserang Anjingnya
Presenter Bima Aryo akhirnya melayat ke keluarga ART yang tewas diserang anjingnya. Ini ungkapan duka Bima Aryo.
Penulis: Sri Juliati
Editor: Miftah
Presenter Bima Aryo akhirnya melayat ke keluarga ART yang tewas diserang anjingnya. Ini ungkapan duka Bima Aryo.
TRIBUNNEWS.COM - Presenter Bima Aryo akhirnya melayat ke keluarga Asisten Rumah Tangga (ART), Yayan (35), yang tewas diserang anjing miliknya.
Hal ini diketahui dari sederet foto yang diunggah Bima Aryo lewat akun Instagram-nya, @bimaaryo, Jumat (6/9/2019).
Dalam foto tersebut, Bima Aryo terlihat mendatangi makam sang ART, Yayan.
Tak sendirian, Bima Aryo datang bersama sang ayah, Harso Salim (73) dan sang istri, Rasyena Hikmayudi.
Keduanya menyambangi makam Yayan dan disambut oleh beberapa keluarga almarhum.
Baca: Anjingnya Terkam ART hingga Tewas, Intip Momen Kedekatan Bima Aryo bersama Sparta & Anubis
Baca: Sparta Anjing Peliharaan Bima Aryo Bakal Diserahkan ke Polisi Jumat Pekan Depan
Dalam foto lain, tampak Bima Aryo berjongkok di sisi makam Yayan dan memegang makam Yayan.
Tampak ia begitu terpukul dengan kepergian ART-nya tersebut.
Di foto lain, Bima Aryo memeluk seorang pria dan duduk di sampingnya sembari berbicara.
Baca: Gigit ART sampai Tewas, Anjing Bima Aryo Menangis saat Berpisah dengan Pemiliknya untuk Dievakuasi
Baca: Tangis Sparta, Anjing Milik Bima Aryo saat Dievakuasi dari Rumah, Terlihat Lesu saat Diobservasi
Dalam caption-nya, Bima Aryo menulis, musibah yang dialami merupakan tragedi yang paling menyedihkan.
Baik dalam kehidupan keluarga Yayan, keluarganya, golden fams, hingga semua yang ikut prihatin.
Bima Aryo juga mengungkapkan kesedihannya karena harus berpisah dengan anjing peliharaannya.
Meski demikian, ia tetap berduka atas kepergian Yayan.
Baca: Bima Aryo Akhirnya Buka Suara Tragedi Anjingnya Tewaskan ART: Tragedi dan Musibah Tak Terduga
Baca: Sedih Saat Berpisah dengan Majikan, Begini Nasib Anjing Milik Bima Aryo Usai Terkam ART Hingga Tewas
Kedatangannya ke rumah keluarga Yayan itu untuk memberikan perhatian pada keluarga yang ditinggalkan.