Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dinas Kesehatan DKI Jakarta Jemput Personel yang Diamankan di Polda Metro Jaya

Pada kesempatan itu juga, Widyastuti memberikan konfirmasi terkait video satu ambulans Pemprov DKI yang berasal dari Kacamatan Pedamangan.

Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Dinas Kesehatan DKI Jakarta Jemput Personel yang Diamankan di Polda Metro Jaya
Lusius Genik
Kepala Dinkes Pemprov DKI, Widyastuti, memberi keterangan terkait ambulans Pemprov DKI dan memaparkan sejumlah syarat kepada PMJ 

Laporan wartawan tribunnews.com, Lusius Genik

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kepala Dinas Kesehatan Pemprov DKI, Widyastuti, datang ke Polda Metro Jaya menjemput personel yang diamankan polisi.

Pada kesempatan itu juga, Widyastuti memberikan konfirmasi terkait video satu ambulans Pemprov DKI yang berasal dari Kacamatan Pedamangan.

Dia juga mengutarakan keterlibatan Pemprov DKI Jakarta dalam menyediakan dukungan kesehatan merupakan kerjasama resmi antar lembaga.

"Kami menyediakan bantuan kesehatan berdasarkan surat resmi permintaan dari Polda Metro Jaya dan surat resmi dari Kementerian Kesehatan," kata Widyastuti, Kamis (26/9/2019).

Dia menjelaskan, kehadiran Dinkes Pemprov DKI di PMJ dalam rangka saling berkomunikasi.

Baca: Polisi Tetapkan 99 Tersangka Unjuk Rasa di Sejumlah Wilayah Indonesia

Mereka ingin berkoordinasi untuk memohon pemulangan tim medis yang kemarin telah dimintai keterangan oleh pihak Polda Metro Jaya.

Berita Rekomendasi

Pemberian Syarat dan Komitmen Dinkes Pemprov DKI

Kemarin sempat ramai video enam ambulans berisi batu dan bensin di jagat media sosial. Masyarakat mengira ambulans itu milik perusuh, satu di antaranya milik Pemprov DKI Jakarta.

Siang ini, Kabid Humas Argo Wiyono memberi konfirmasi bahwa keenam ambulans yang diamankan bukan milik perusuh.

Karena alasan itu, Widyastuti, sebagai Kepala Dinkes Pemprov DKI, meminta agar rehabilitasi nama baik institusi Pemprov DKI Jakarta termasuk jajaran Dinas Kesehatan DKI Jakarta diperbaiki.

"Perlu adanya klarifikasi dari pihak kepolisian atas pemberitaan dan kabar dari media sosia bahwa mobil ambulans milik Pemprov memang tidak digunakan untuk mengangkut batu dan bensin seperti yang sudah diberitakan selama ini," ujar Widyastuti.

Setelah itu, dia menekankan pentingnya memperkuat kolaborasi, koordinasi dan komunikasi di setiap jajaran. Termasuk di tingkat lapangan.

"Kami memastikan juga bahwa jajaran pemprov dan dinas kesehatan, selalu akan mendukung kegiatan masyarakat," katanya.

"Kami selalu akan berpartisipasi, menyediakan dukungan kesehatan saat ini dan seterusnya ke depan," lanjut Widyastuti.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas