Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Berniat Buka Jastip di Big Bad Wolf 2020? Simak Dulu 6 Tips Ini

Jasa titip atau jastip kini marak ditemukan di berbagai pameran, tak terkecuali di pameran buku internasional Big Bad Wolf Jakarta 2020.

Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Berniat Buka Jastip di Big Bad Wolf 2020? Simak Dulu 6 Tips Ini
Surya/Ahmad Zaimul Haq
Suasana bazar buku Big Bad Wolf (BBW) di JX International Expo, Kota Surabaya, Jawa Timur, Kamis (3/10/2019). Bazar buku terbesar di dunia hadir di Surabaya selama 24 jam nonstop mulai 4-14 Oktober 2019. Diskon 60 persen hingga 80 persen disediakan untuk pengunjung agar masyarakat Jawa Timur makin gemar membaca. Surya/Ahmad Zaimul Haq 

TRIBUNNEWS.COM - Jasa titip atau jastip kini marak ditemukan di berbagai pameran, tak terkecuali di pameran buku internasional Big Bad Wolf Jakarta 2020. 

Presiden Direktur BBW Indonesia Uli Silalahi memberikan saran bagi para pengunjung yang membuka jasa titip agar menghindari berkunjung ke BBW Jakarta pada akhir pekan.

Lantaran pada akhir pekan jumlah pengnjung BBW Jakarta melonjak drastis dibanding hari biasa.

Tumpukan buku di pameran Big Bad Wolf Jakarta 2020, Rabu (11/3/2020).
Tumpukan buku di pameran Big Bad Wolf Jakarta 2020, Rabu (11/3/2020).(KOMPAS.com/NICHOLAS RYAN ADITYA)

"Coba datang saja saat hari-hari biasa. Jangan juga datang pas istirahat makan siang, sore pulang kantor. Itu sudah pasti ramai," kata Uli ketika ditemui Kompas.com, Rabu (11/3/2020).

Jika kamu juga ingin ikut membuka jasa titip di BBW Jakarta 2020, Simak tips dari Uli berikut ini:

Pameran buku Big Bad Wolf Jakarta 2020 di ICE BSD, Tangerang Selatan, Rabu (11/3/2020).
Pameran buku Big Bad Wolf Jakarta 2020 di ICE BSD, Tangerang Selatan, Rabu (11/3/2020).(KOMPAS.com/NICHOLAS RYAN ADITYA)

1. Hindari pergi di akhir pekan

Pilihlah berkunjung ke BBW pada hari biasa, selain akhir pekan.

Selain itu, hindari berkunjung pada waktu makan siang kantor, ataupun saat pulang kantor. Hal tersebut sama saja akan kamu dapatkan ketika pergi pada akhir pekan yang ramai.

Berita Rekomendasi

Kamu bisa memilih pergi pada waktu-waktu malam hari sekitar pukul 21.00 WIB ke atas, karena rata-rata pengunjung sudah mulai berkurang di jam-jam tersebut.

"Datang saja dini hari kalau mau jastip. Itu kan sepi. Nah, bisa kok datang jam segitu, kan event ini buka 24 jam nonstop," ujar Uli.

Pengunjung tengah membaca buku di Big Bad Wolf Jakarta 2020, Rabu (11/3/2020).
Pengunjung tengah membaca buku di Big Bad Wolf Jakarta 2020, Rabu (11/3/2020).(KOMPAS.com/NICHOLAS RYAN ADITYA)

2. Gunakan baju yang nyaman, jangan pakai high heels

Diakui Uli, pengunjung yang menyewakan jasa titip kebanyakan adalah ibu-ibu, atau wanita muda.

Oleh karena itu, ia menyarankan agar mereka tidak mengenakan sepatu berhak tinggi atau high heels ketika datang ke BBW Jakarta 2020.

Hal tersebut dapat mengganggu mobilitasmu ketika mencari atau berburu buku yang dipesan.

Selain itu, Uli juga menyarankan agar pengunjung jastip mengenakan baju yang nyaman agar leluasa dan tidak merasa gerah atau kepanasan ketika berburu buku.

Pameran buku Big Bad Wolf Jakarta 2020 di ICE BSD, Tangerang Selatan, Rabu (11/3/2020).
Pameran buku Big Bad Wolf Jakarta 2020 di ICE BSD, Tangerang Selatan, Rabu (11/3/2020).(KOMPAS.com/NICHOLAS RYAN ADITYA)

3. Bawa koper dari rumah

Tips ketiga dari Uli, bawa lah koper dari rumah. Hal ini dikarenakan untuk mengantisipasi troli yang habis di pameran.

"Selain itu kita kan juga sedang support pemerintah untuk mengurangi sampah plastik ya. Jadi kita announce pengunjung lewat Instagram dengan datang membawa tas sendiri atau koper dari rumah," jelasnya.

Membawa koper atau tas dari rumah juga memudahkanmu ketika akan memasukkan buku titipan ke dalam kendaraan.

Jika dengan koper, kamu cukup menggeretnya.

Seri Sherlock Holmes yang dijual dengan harga Rp 34.000 di pameran buku Big Bad Wolf Jakarta 2020, ICE BSD, Rabu (11/3/2020).
Seri Sherlock Holmes yang dijual dengan harga Rp 34.000 di pameran buku Big Bad Wolf Jakarta 2020, ICE BSD, Rabu (11/3/2020).(KOMPAS.com/NICHOLAS RYAN ADITYA)

4. List buku apa saja yang ingin dicari

Tips keempat, usahakan untuk membuat daftar buku yang hendak dicari di BBW Jakarta 2020.

Kamu bisa membuat daftar di smartphone. Selain itu bisa juga dengan membawa buku catatan dan menuliskannya di buku tersebut.

"Soalnya kalau sudah sampai sini, kadang-kadang pengunjung akan bingung, dan bahkan jadi membeli semua buku. Harusnya mereka bikin list dulu," kata Uli.

Pengunjung berburu buku di pameran buku BBW Jakarta 2020, Rabu (11/3/2020).
Pengunjung berburu buku di pameran buku BBW Jakarta 2020, Rabu (11/3/2020).(KOMPAS.com/NICHOLAS RYAN ADITYA)

5. Pelajari kategori buku

Pameran BBW Jakarta 2020 memiliki empat kategori buku yang dihadirkan seperti fiksi, non fiksi, anak-anak, dan berbahasa Indonesia.

Kamu bisa mempelajari hal tersebut dari penanda berupa warna yang berbeda setiap kategorinya.

"Misalnya buku Bahasa Indonesia warna papannya itu hijau tosca, kalau buku non fiksi biru, buku anak-anak merah, fiksi itu kuning," jelasnya.

Uli menambahkan, warna akan memudahkan pengunjung yang ingin mencari buku kategori tertentu.

6. Bawa uang atau bujet yang cukup

Tips terakhir yang tidak kalah penting adalah membawa uang yang cukup untuk daftar buku pesanan. Hal ini menjadi penting agar jastipmu berjalan lancar hingga pembayaran buku di kasir.

Pastikan membawa uang berlebih ketika hendak datang ke BBW Jakarta 2020. 

Jangan sampai ketika hendak membayar buku-buku yang sudah dicari, kamu justru tidak membawa uang yang cukup atau kurang.

BBW Jakarta 2020 juga menjalin kerja sama dengan BCA untuk memudahkan transaksi dan pembayaran parkir. 

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "6 Tips Buka Jasa Titip di Big Bad Wolf Jakarta 2020"

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas