Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Tinggi Muka Air Pos Pantau Depok Siaga II, BPBD DKI Imbau Warga di Bantaran Sungai Ciliwung Waspada

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mengeluarkan peringatan dini bencana banjir, Senin (18/5/2020) pukul 19.00 WIB.

Penulis: Danang Triatmojo
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Tinggi Muka Air Pos Pantau Depok Siaga II, BPBD DKI Imbau Warga di Bantaran Sungai Ciliwung Waspada
Warta Kota/Henry Lopulalan
Ilustrasi pintu air Manggarai. 

Laporan wartawan tribunnews.com, Danang Triatmojo

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mengeluarkan peringatan dini bencana banjir, Senin (18/5/2020) pukul 19.00 WIB.

Peringatan tersebut diunggah dalam akun Twitter resmi BPBD DKI dengan mengimbau warga lewat disaster early warning system (DEWS).

Mereka menginformasikan ada kenaikan tinggi muka air (TMA) pada Pos Pantau Depok.

Tinggi muka air 300 sentimeter/gerimis alias status siaga 2.

Baca: 3 Catatan Anggota Komisi III DPR Soal Rancangan Perpres Pelibatan TNI Berantas Terorisme

"Info disaster early warning system (DEWS), kepada warga bantaran sungai akibat kenaikan Pos Pantau Depok, TMA (tinggi muka air) 300 sentimeter/gerimis (waspada/siaga 2) pada hari Senin, 18 Mei 2020, pukul 19.00 WIB." tutur seorang operator.

Baca: Siap-siap Cari Pengganti Lacazette, Arsenal Buru Tanda Tangan Penyerang Amiens

"Diimbau terhadap warga bantaran sungai, agar waspada dan berhati hati terhadap bahaya banjir," imbuhnya.

Berita Rekomendasi

BPBD mengimbau masyarakat yang berada di bantaran Sungai Ciliwung, sekitar 6 hingga 9 jam ke depan, air akan sampai di pintu air Manggarai.

Adapun wilayah yang akan dilalui antara lain:

- Srengseng Sawah
- Rawajati
- Pengadegan
- Cikoko
- Pejaten Timur
- Kebon Baru
- Bukit Duri
- Balekambang
- Cililitan
- Cawang
- Bidara Cina
- Kampung Melayu
- Manggarai
- Tanjung Barat
- Kebon Manggis

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas