Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Viral Video Kakak Belikan iPad untuk Adik, Rela Pakai Tabungan yang Dikumpulkan untuk Biaya Kuliah

Viral kisah seorang kakak memberi hadiah sebuah iPad atau komputer tablet bagi adiknya.

Penulis: Nuryanti
Editor: Daryono
zoom-in Viral Video Kakak Belikan iPad untuk Adik, Rela Pakai Tabungan yang Dikumpulkan untuk Biaya Kuliah
TikTok/tangcorruptedmind
Viral video kakak memberi hadiah ipad adiknya yang suka menggambar 

TRIBUNNEWS.COM - Viral kisah seorang kakak memberi hadiah sebuah iPad atau komputer tablet bagi adiknya.

Video yang menjadi perbincangan warganet itu dibagikan oleh akun Instagram @moodreceh.id, Sabtu (11/7/2020).

Unggahan tersebut kini telah ditonton sebanyak 256 ribu kali.

Berikut keterangan dalam video itu:

"Jadi adek gw tu jago bgt gambar tapi hpnya kecil bgt. dan dia pengen bgt ipad sama apple pen."

"Karena lg quarantine belinya online aja kali ya. Paketnya udah sampe ni asik."

"Langsung aja kasih kali ya. Liat ekspresinya. Langsung bikin video unboxing dong."

Berita Rekomendasi

"Semoga ipadnya dipake dengan baik yaa," tulis pengunggah tersebut.

Pengunggah bernama Bintang itu awalnya mengunggah videonya di akun TikTok-nya @tangcorruptedmind, Jumat (10/7/2020).

Saat dihubungi Tribunnews.com, Bintang menyebut adiknya memang suka menggambar sejak kecil.

Bahkan, sang adik yang bernama Kayla itu juga sering mengikuti lomba menggambar.

"Adik aku memang suka banget gambar dari kecil sampai sekarang," ungkapnya kepada Tribunnews.com, Senin (13/7/2020).

"Dia juga sering menang lomba gambar di sekolahnya," lanjut remaja berusia 18 tahun itu.

Ia mengaku, keluarganya memang terbuka soal penggunaan telepon genggam.

Sehingga, Bintang bisa mengetahui kondisi ponsel milik adiknya yang mulai rusak.

Adiknya yang berusia 16 tahun itu ternyata juga menulis keinginan di telepon genggamnya.

"Keluarga aku terbuka soal handphone, jadi semua orang tahu password-nya," ungkapnya.

"Terus aku nemu di notes-nya kayak wish list gitu dia mau iPad."

"Terus ternyata handphone-nya pas aku mainin layarnya emang agak error gitu."

"Aku pikir memang rusak gara-gara dia kan sering gambar sambil di-charge gitu," terang dia.

kakak beri ipad
Viral kakak memberi ipad untuk adiknya

Bintang pun mencoba bertanya pada sang adik soal keinginan yang ia ketahui tersebut.

Benar saja, Kayla memang ingin memiliki sebuah iPad untuk menggambar.

"Terus aku bercanda, aku bilang nanti dibelin, tapi dia enggak percaya."

"Dia tahunya aku enggak punya uang, tapi sebenarnya aku ada tabungan untuk kuliah tahun depan," ungkap Bintang.

Selain itu, remaja asal Jakarta tersebut juga memiliki sejumlah tabungan dari uang yang ia dapatkan.

"Sekarang ini sering dapat kerjaan freelance untuk desain feeds Instagram, brosur, iklan gitu," tambah dia.

Saat komputer tablet itu sudah dibeli dan ia berikan, sang adik pun sangat bahagia.

"Akhirnya aku belikan, dan ternyata besoknya sampai. Langsung aku kasih ke dia, terus dia senang banget," ungkapnya.

Ia mengatakan, harga iPad yang ia beli pada Rabu (8/7/2020) itu sekira Rp 7 juta.

Uang tabungan untuk membeli iPad tersebut, ternyata memang sudah ia kumpulkan sejak lama.

"Bukan cuma dari freelance, uang itu digabung sama tabungan lama dari uang jajan dulu," imbuhnya.

Bintang pun mengaku senang setelah membelikan barang yang diinginkan oleh sang adik.

kakak beri ipad adik
Kakak beri ipad untuk adik yang suka menggambar

(Tribunnews.com/Nuryanti)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas