Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jumlah Kasus Harian Tertinggi Covid-19 Terjadi di DKI Jakarta Sebanyak 1.342 Pasien

Provinsi Jawa Tengah berada di posisi kedua jumlah kasus harian tertinggi di Indonesia, yakni berjumlah 477 pasien.

Penulis: Srihandriatmo Malau
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Jumlah Kasus Harian Tertinggi Covid-19 Terjadi di DKI Jakarta Sebanyak 1.342 Pasien
WARTA KOTA/WARTA KOTA/NUR ICHSAN
LAYANAN KESEHATAN JEMPUT BOLA DI MASA PANDEMI - Kader Posyandu Kenanga Rw 04 Kelurahan Duri Selatan, Tambora, Jakarta Barat, Wiwik Handayani dan Rosmalidah, sedang melakukan pendataan anak balita dan ibu hamil secara door to door ke rumah warga setempat di masa pandemi Covid-19 seperti sekarang ini, untuk mencegah kerumunan, Senin (16/11/2020). Dalam kegiatan ini kader posyandu memberikan obat cacing untuk balita usia 1-5 tahun dan vitamin penambah darah untuk remaja putri usia 12-18 tahun sekaligus melakukan sosialisasi protokol kesehatan kepada warga untuk mematuhi aturan memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak. WARTA KOTA/NUR ICHSAN 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penambahan kasus konfirmasi positif terinfeksi virus corona (Covid-19) tertinggi di Indonesia terjadi di DKI Jakarta dalam waktu 24 jam terakhir.

Berdasarkan data yang dirilis Satuan Tugas Penanganan Covid-19, Minggu (22/11/2020) jumlah kasus harian di DKI Jakarta berjumlah 1.342 pasien.

Dengan demikian total kasus positif di DKI Jakarta menjadi 127.164 orang.

Setelah DKI Jakarta, Provinsi Jawa Tengah berada di posisi kedua jumlah kasus harian tertinggi di Indonesia, yakni berjumlah 477 pasien.

Sehingga total kasus di Jawa Tengah meningkat ke angka 47.380.

Baca juga: Update Covid-19: Terjadi Penambahan 4.360 Kasus Positif di Indonesia per 22 November

Kemudian disusul Provinsi Jawa Timur, dengan jumlah kasus harian sebanyak 295 pasien, yang membawa total kasus meningkat menjadi 58.679.

Sementara kasus sembuh tertinggi dalam 24 jam terakhir juga terdapat di DKI Jakarta yakni 1.075 pasien.

Berita Rekomendasi

Sehingga total kasus sembuh meningkat menjadi 115.845 orang.

Di posisi kedua dan tiga masing-masing adalah Jawa Barat (693 pasien sembuh) dan Jawa Tengah (623). Adapun total kasus sembuh di dua daerah itu menjadi 39.011 dan 35.441 orang.

Secara nasional jumlah kasus harian konfirmasi positif virus corona (Covid-19) di Indonesia mengalami penurunan pada Minggu (22/11/2020).

Berdasarkan data Pemerintah melalui Satuan Tugas Penanganan Covid-19 di situs resmi covid19.go.id, pasien terkonfirmasi sebanyak 4.360 orang, atau turun dari hari sebelumnya 4.998 orang.

Dengan demikian total kasus konfirmasi positif di Indonesia naik menjadi 497.668 orang hingga Minggu (22/11/2020) pukul 12.00 WIB.


Masih menurut data Satgas Covid-19, terjadi peningkatan kasus sembuh sebanyak 4.233 pasien, dari hari sebelumnya mencapai 3.403 oang.

Sehingga total kasus sembuh bertambah menjadi 418.188 orang

Sementara total kasus kematian naik menjadi 15.884 orang, setelah ada penambahan kasus meninggal sebanyak 110 orang dalam 24 jam terakhir.

Jumlah Suspek yang dipantau per hari ini tercatat sebanyak 64.502 orang. Adapun spesimen yang diperiksa hari ini sebesar 35.989spesimen.

Catatan Redaksi: Bersama-kita lawan virus corona. Tribunnews.com mengajak seluruh pembaca untuk selalu menerapkan protokol kesehatan dalam setiap kegiatan. Ingat pesan ibu, 3M (Memakai masker, rajin) Mencuci tangan, dan selalu Menjaga jarak).(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas