5 Fakta Terbaru Aksi 1812 di Jakarta, Mobil Ambulans Angkut Makanan hingga Anak-anak Ikut Diamankan
Massa mulai mendekati area Patung Kuda yang berjarak sekitar 1 kilo meter dari Istana Negara sekitar pukul 13.00 WIB.
Editor: Hasanudin Aco
2. Bentrok di Jalan Abdul Muis
Pihak kepolisian kembali memukul mundur massa aksi 1812 yang masih berkerumun di sepanjang Jalan Abdul Muis, Jakarta Pusat.
Pasukan Brimob bermotor pun menyisir massa di paling depan. Lalu, menyusul pasukan brimob dengan tameng di belakang.
Pihak kepolisian menghimbau massa aksi untuk membubarkan diri dan tidak membuat kerumunan.
Namun, himbauan itu diabaikan oleh massa. Bahkan, cekcok mulut pun terjadi.
Pihak kepolisian bahkan terlibat bentok dengan massa di Jalan Kebun Jahe.
Polisi dilempari batu dan kayu.
Pasukan Brimob pun langsung membubarkan massa yang berkumpul di Jalan Kebon Jahe.
Sejumalah massa yang menjadi provokator langsung diamankan oleh pihak kepolisian.
3. Ambulans angkut makanan
Saat polisi menyisir Tanah Abang, didapati sebuah ambulans terparkir di Jalan Jati Baru Raya.
Polisi pun meminta sopir ambulans untuk turun dan membuka pintu untuk melihat isi ambulans.
Ternyata, polisi menemukan ambulans itu berisi puluhan dus air mineral dan sejumlah makanan.
Polisi lantas mengamankan orang yang berada di dalam ambulans tersebut.