Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jika Bercermin Anggaran, Soal Benahi Masalah Banjir, Wagub DKI: Kami Lebih dari Serius

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengatakan jika cerminannya adalah anggaran, Pemprov DKI lebih dari serius dalam menangani banjir.

Penulis: Danang Triatmojo
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Jika Bercermin Anggaran, Soal Benahi Masalah Banjir, Wagub DKI: Kami Lebih dari Serius
Dok Pemprov DKI
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bersama Wakil Gubernur DKI Ahmad Riza Patria meninjau wilayah Kelurahan Rawa Buaya, Cengkareng, Jakarta Barat pada Senin (22/2/2021). 

Laporan wartawan tribunnews.com, Danang Triatmojo

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengatakan jika cerminannya adalah anggaran, Pemprov DKI lebih dari serius dalam menangani permasalahan banjir di ibu kota.

Pasalnya kata dia, Pemprov DKI telah mengalokasikan lebih dari 20 persen belanja modal hanya untuk penanganan banjir, atau tak kurang dari Rp2 - 3 triliun dari total belanja modal Rp9 - 10 triliun.

Baca juga: Wagub DKI Persilakan Warga Tuntut Ganti Rugi Banjir, Sebut Anggran Pemprov Rp20 Triliun

Baca juga: DKI Keluar dari Zona Merah Covid-19, Wagub Ahmad Riza Patria Panjatkan Syukur

"Kami kan punya keterbatasan, apakah tidak serius? Lebih dari seirus. Tadi saya sampaikan, lebih dari 20 persen anggaran belanja modal kita manfaatkan untuk banjir. Sudah luar biasa dong," kata Riza kepada wartawan, Jumat (5/3/2021).

Alat berat sedang mengakat lumpur yang di angkat  dari dasar Kali Ciliwung, Kampung Pulo, Jakarta Pusat, Rabu(26/8/2020). Pengerukan kali masih terus dilakukan untuk melancarkan arus air agar tidak menimbulkan banjir  pada musim hujan. WARTA KOTA/HENRY LOPULALAN
Alat berat sedang mengakat lumpur yang di angkat dari dasar Kali Ciliwung, Kampung Pulo, Jakarta Pusat, Rabu(26/8/2020). Pengerukan kali masih terus dilakukan untuk melancarkan arus air agar tidak menimbulkan banjir pada musim hujan. WARTA KOTA/HENRY LOPULALAN (WARTA KOTA/WARTA KOTA/HENRY LOPULALAN)

Ia menyampaikan Pemprov DKI masih terus melakukan pengerukan aliran sungai, waduk, pengerjaan pembuatan waduk baru, membuat sumur resapan, pembuatan ruang terbuka hijau, maupun pembebasan lahan.

Berkenaan dengan itu, Riza berharap pemerintah pusat lewat DPR RI dapat memberikan dukungan anggaran bagi pembangunan infrastruktur dalam rangka penanganan banjir di DKI dan sekitarnya.

"Mohon dukungan teman - teman dari Komisi V DPR RI untuk memberikan penguatan dan dukungan anggaran bagi penanganan banjir di Jakarta dan sekitarnya," ucap dia.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas