Kunjungi Lokasi Kebakaran di Matraman, Anies akan Fasilitasi Tempat Tinggal Sementara Bagi Korban
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengunjungi lokasi kebakaran yang terjadi di RT 03/RW 06, Kelurahan Pisangan Baru, Matraman, Jakarta Timur.
Penulis: Faryyanida Putwiliani
Editor: Garudea Prabawati
TRIBUNNEWS.COM - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengunjungi lokasi kebakaran yang terjadi di RT 03/RW 06, Kelurahan Pisangan Baru, Kecamatan Matraman, Jakarta Timur.
Anies menyatakan pihaknya akan menyediakan tempat tinggal, makanan dan kebutuhan lainnya untuk para korban kebakaran.
Bantuan tersebut diberikan selama 21 hari ke depan, agar korban mempunyai waktu untuk mencari kontrakan yang baru.
Baca juga: Mensos Risma Berikan Santunan Rp 15 Juta Kepada 10 Ahli Waris Korban Kebakaran Matraman
Baca juga: Dua Ekor Kucing Peliharaan Ikut Jadi Korban Kebakaran di Matraman
"Mereka disiapkan, jumlahnya ada sepuluh orang dan mereka difasilitasi untuk bisa tinggal paling tidak sampai 21 hari ke depan. kebutuhan makannya dan lain-lain."
"Jadi Insyaallah korban yang masih dalam kondisi sehat yang kehilangan tempat tinggal disiapkan," kata Anies, dikutip dari tayangan video di kanal YouTube Kompas TV, Kamis (25/3/2021).
Selain itu, untuk masalah dokumen-dokumen penting yang terbakar nantinya akan diganti juga.
"Seluruh dokumen yang dibutuhkan akan diganti, seluruh kebutuhan mereka akan dipastikan aman," sambungnya.
Baca juga: Pasangan Suami Istri Korban Tewas Akibat Kebakaran di Matraman Ditemukan Saling Berpelukan di Kamar
Baca juga: Kunjungi Lokasi Kebakaran di Matraman, Gubernur Anies: Ini Musibah yang Sangat Berat
Sebut Penyebab Kebakaran karena Ada Motor yang Terbakar
Menurut Anies, insiden kebakaran ini agak berbeda dengan kebakaran yang biasa terjadi di Jakarta.
Karena biasanya kebakaran disebabkan oleh kompor gas dan listrik.
"Ini kebakaran yang agak berbeda dengan yang biasanya terjadi. Kita biasanya melakukan kampanye ada satgasnya ada gugus tugasnya di setiap kampung."
"Untuk mencegah kebakaran karena listrik dan kompor gas. Karena dua itu penyebab utama kebakaran di Jakarta," terang Anies.
Baca juga: 10 Korban Tewas Kebakaran di Matraman Dimakamkan di TPU Pondok Rangon dan Padang Sumbar
Baca juga: Anies Baswedan Ungkap Penyebab Kebakaran Maut di Matraman, Awalnya Ada Sepeda Motor Terbakar
Ia pun menyampaikan jika penyebab kebakaran karena adanya motor yang terbakar.
"Kali ini penyebabnya bukan listrik dan kompor gas, karena kejadiannya di luar rumah. Ada sebuah motor yang terbakar kemudian menutup gang sempit itu."