Pengunjung Pasar Tanah Abang Naik 2 Kali Lipat Menjelang Lebaran, Anies Ngaku Kecolongan
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengaku kecolongan dengan lonjakan pengunjung Pasar Tanah Abang yang cukup signifikan.
Editor: Sanusi
"Untuk alternatif Pemprov menyediakan bus Transjakarta yang beroperasi dari Jalan Jatibaru," ucap Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Minggu (2/5/2021).
Nantinya, bus Transjakarta itu bakal melayani para pengunjung Pasar Tanah Abang menuju stasiun lain.
"Bagi para pedagang atau penumpang yang perlu kendaraan umum bisa difasilitasi kendaraan lain," ujarnya di Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat.
Walau demikian, Anies tak merinci jumlah bus Transjakarta yang disiapkan oleh Pemprov DKI ini.
Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu menjelaskan, kebijakan baru operasional KRL diterapkan guna meminimalisir kerumunan.
Sebab, mayoritas pengunjung Pasar Tanah Abang datang dari berbagai lokasi menggunakan moda transportasi kereta api.
"Hari Sabtu kemarin terjadi lonjakan jumlah pengunjung yang sebelumnya 35 ribu menjadi 87 ribu," kata Anies.
"Penumpang kereta api kemarin 45 ribu, jadi hampir separuhnya menggunakan kereta api," tambahnya menjelaskan.
Anies Minta Warga Jangan Beli Baju Lebaran di Tanah Abang
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meminta masyarakat tak belanja baju baru untuk hari raya Lebaran 2021 di Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat.
Pasalnya, jumlah pengunjung di pusat grosir terbesar se-Asia Tenggara itu membludak.
Bahkan, hari ini saja ada lebih dari 100 ribu orang yang datang ke Pasar Tanah Abang.
"Hari Sabtu kemarin terjadi lonjakan jumlah pengunjung yang sebelumnya 35 ribu jadi 87 ribu. Kemudian, hari ini data sementara diperkirakan sekitar 100 ribu pengunjung," ucapnya, Minggu (2/5/2021).
Untuk itu, Anies mengimbau warga tak berbondong-bondong ke Pasar Tanah Abang hanya untuk beli baju Lebaran.