Lansia Bunuh Istri Gara-gara Cemburu, Sudah 5 Tahun Memendam Dendam, Sempat Pura-pura Minta Tolong
Seorang lansia berusia 66 tahun nekat membunuh istrinya sendiri gara-gara cemburu. Pelaku sudah 5 tahun memendam dendamnya.
Penulis: Miftah Salis
Editor: Daryono
TRIBUNNEWS.COM- Seorang lansia berusia 66 tahun nekat membunuh istrinya sendiri gara-gara cemburu.
Pelaku sudah 5 tahun memendam dendamnya.
Setelah beraksi, pelaku sempat berpura-pura minta tolong tetangga.
Diketahui, seorang lansia bernama AR (66) menghabisi nyawa istrinya, M (60).
Peristiwa terjadi di Jalan Kelapa Puan, Jagakarsa, Jakarta Selatan pada Selasa (27/7/2021) sekira pukul 13.30 WIB.
Pelaku telah mengatur rencana untuk mengeksekusi sang istri.
Selama ini pelaku dan korban tinggal bersama anak dan menantu.
AR lalu beraksi setelah anak dan menantunya pergi sehingga rumah dalam keadaan sepi.
Peristiwa pembunuhan terungkap setelah pelaku berpura-pura meminta tolong tetangga.
Pelaku pura-pura minta tolong tetangga untuk membangunkan korban.
Adalah Budi Harsono (46) warga yang dimintai tolong pelaku.
Baca juga: Ketua MUI Labura Tewas Dianiaya Tetangga Gara-gara Ini, Jasadnya Ditemukan di Drainase
Baca juga: Gara-gara Diledek, Pria Ini Aniaya Bocah 7 Tahun hingga Memar, Aksinya Terekam CCTV
Baca juga: Petani di Pandeglang Ditemukan Tewas di Gubuk Tengah Sawah, Diduga Dibunuh, Pelaku Masih Misteri
Budi menyebut, pelaku saat itu minta tolong agar ia datang ke rumah AR.
Namun, permintaan AR kurang jelas lantaran memiliki penyakit stroke.
"Dia (pelaku) minta tolong ke sini. Ngomongnya nggak jelas karena dia kan punya penyakit struk," kata Budi saat ditemui di lokasi, mengutip Tribun Jakarta.
Budi bersama kakak iparnya lalu masuk ke kamar korban.
Saat itu, korban ditemukan dalam kondisi tertelungkup ke arah kiri.
Tubuh korban pun bersimbah darah.
Budi dan sang kakak akhirnya tak berani memegang korban karena banyaknya darah yang dikeluarkan.
Budi dan kakak iparnya lalu melaporkan hal itu pada ketua RT setempat.
Diceritakan Budi, pelaku awalnya tak mengakui perbuatannya.
Sementara itu, dijelaskan Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Pol Azis Andriansyah, AR tega menghabisi nyawa istrinya karena cemburu.
AR mengaku kerap memergoki korban bermesraan dengan sejumlah pria lain.
"Adapun motifnya dari keterangan tersangka adalah cemburu terhadap istrinya karena beberapa kali ditemui terlihat mesra dengan seseorang atau beberapa orang," kata Azis saat merilis kasus ini di Polres Metro Jakarta Selatan, Rabu (28/7/2021), mengutip Tribun Jakarta.
AR bahkan telah memendam rasa cemburunya selama 5 tahun.
"Ternyata tersangka telah memendam dendam yang cukup lama, kira-kira 5 tahun. Istrinya punya hubungan yang lama dengan beberapa orang, namun dia mencari kesempatan untuk eksekusi," tambah Azis.
Setelah menjalani pemeriksaan selama 1x24 jam, AR akhirnya ditetapkan sebagai tersangka.
(Tribunnews.com/Miftah, Tribun Jakarta/Annas Furqon)