Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

RSUD Rawat 8 Korban Kebakaran Lapas Tangerang, 6 Orang Luka Bakar di Atas 40 Persen

Sebanyak 6 dari 8 korban hidup yang dirawat seluruhnya berjenis kelamin laki  - laki dengan usia 27 dan 51 tahun.

Penulis: Danang Triatmojo
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in RSUD Rawat 8 Korban Kebakaran Lapas Tangerang, 6 Orang Luka Bakar di Atas 40 Persen
Danang Triatmojo
Direktur Utama RSUD Kabupaten Tangerang, Naniek Isnaini Lestari di RSUD Kabupaten Tangerang, Rabu (8/9/2021). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Direktur Utama RSUD Kabupaten Tangerang, Naniek Isnaini Lestari mengatakan ada 8 narapidana korban kebakaran Lapas Kelas I Tangerang yang dirawat di RSUD Kabupaten Tangerang

Sebanyak 6 dari 8 korban hidup yang dirawat seluruhnya berjenis kelamin laki  - laki dengan usia 27 dan 51 tahun.

Mereka disebut alami luka bakar lebih dari 40 persen, serta alami trauma gejala nafas.

Saat ini mereka tengah menjalani perawatan di ruang ICU.

"Saat ini dalam penanganan kami, ada 6 korban yang di ICU karena luka bakarnya di atas 40 persen, sedangkan 2 lagi di bawah 40 persen luka bakarnya. Kita berharap semoga proses semakin membaik," terang Naniek di RSUD Kabupaten Tangerang, Rabu (8/9/2021).

Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Tangerang, Banten terbakar pada Rabu (8/9/2021) dini hari. Akibat kebakaran yang terjadi selama dua jam lebih itu, sedikitnya 41 orang tewas. Begini kondisi lapas setelah alami kebakaran hebat selama 2 jam lebih.
Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Tangerang, Banten terbakar pada Rabu (8/9/2021) dini hari. Akibat kebakaran yang terjadi selama dua jam lebih itu, sedikitnya 41 orang tewas. Begini kondisi lapas setelah alami kebakaran hebat selama 2 jam lebih. (Istimewa)

Baca juga: 10 Jenazah Korban Kebakaran Lapas Tangerang telah Diperiksa, Belum Ada yang Teridentifikasi  

Naniek menyampaikan pihaknya saat ini tengah melakukan penanganan gawat darurat pada luka bakar yang diderita korban, dengan cara memberi cairan guna mencukupi cairan hilang pada tubuh pasien.

Seluruh korban hidup dalam kondisi sadar. RSUD Kabupaten Tangerang mengerahkan 2 dokter bedah plastik dan 2 dokter bedah umum untuk penanganan pasien, dengan melakukan pembersihan luka bakar, serta pemberian obat - obatan.

Berita Rekomendasi

"Pembersihan luka bakar, kemudian beberapa obat-obatan yang dilakukan, mereka kondisi sadar semua," jelas dia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas