Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dinas Bina Marga DKI Jakarta Sebar 67 Pompa Air di 15 Jalan Underpass Ibu Kota

Pemprov DKI Jakarta menyebar 67 pompa air di 15 underpass atau jalan lintas bawah.

Penulis: Danang Triatmojo
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Dinas Bina Marga DKI Jakarta Sebar 67 Pompa Air di 15 Jalan Underpass Ibu Kota
WARTA KOTA/WARTA KOTA/NUR ICHSAN
Ilustrasi genangan air- Pengendara melintasi genangan air yang terjadi di Jalan Manggarai Selatan, Tebet, Jakarta Selatan, Kamis (5/8/2032). 

Laporan wartawan tribunnews.com, Danang Triatmojo

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pemprov DKI Jakarta menyebar 67 pompa air di 15 underpass atau jalan lintas bawah.

Pompa-pompa tersebut disiagakan untuk mengantisipasi terjadinya genangan air di jalan underpass.

Kepala Dinas Bina Marga DKI Jakarta, Hari Nugroho mengatakan setiap underpass yang punya potensi genangan disiagakan 3-6 pompa.

"Kita mengendalikan pompa air underpass ada 15 lokasi, kita pastikan siaga dan prima. Begitu hujan ada genangan sedikit langsung di pompa," terang Hari dalam keterangannya, Kamis (21/10/2021).

Ia menegaskan keberadaan pompa air untuk jalan underpass sangat krusial.

Mengingat struktur jalan underpass yang umumnya cekung berpotensi jadi tempat genangan air.

Baca juga: Prakiraan Cuaca DKI Jakarta Besok Jumat, 22 Oktober 2021: Kepulauan Seribu Diprediksi Cerah Berawan

Berita Rekomendasi

Karena itu, Dinas Bina Marga rutin melakukan perawatan dan pemeliharan untuk menjaga kondisi pompa tetap prima.

"Kami sudah antisipasi dengan melakukan perawatan dan perbaikan pompa air. Sehingga, saat hujan semua pompa yang ada di 15 underpass dalam kondisi siap dioperasikan," katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas