Komentar Polisi Soal Tagar #TangkapJosephSuryadi Trending di Twitter
Kasus itu menyeruak melalui tagar #TangkapJosephSuryadi yang sempat jadi trending di Twitter.
Editor: Wahyu Aji
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fandi Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Jagat maya dihebohkan oleh kolase gambar yang diduga terdapat unsur penistaan agama.
Polisi langsung menyelidiki kasus itu yang diduga dilakukan oleh seorang warga bernama Joseph Suryadi.
Kasus itu berawal dari tagar 'TangkapJosephSuryadi' yang sempat jadi trending di Twitter.
Tagar #TangkapJosephSuryadi juga dicuitkan oleh salah satu akun Twitter @mylovelyb1e.
Akun itu memberikan mention kepada akun Twitter Divisi Humas Mabes Polri agar segera mengusut tuntas kasus dugaan penistaan agama itu.
"Sore min @DivHumas_Polri Bantu tangkap penghina agama ini dong... Terimakasih sebelumnya atas perhatiannya min #TangkapJosephSuryadi," kicau @mylovelyb1e, Selasa (14/12/2021).
Dikonfirmasi terkait kasus ini, Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Ady Wibowo menyebut kasus tersebut tengah ditangani oleh Polda Metro Jaya.
Baca juga: ‘TangkapJosephSuryadi’ Trending di Twitter, Siapa Sebenarnya Joseph Suryadi?
"Polda yang tangani," singkat Ady.
Mengetahui informasi itu, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan masih menyelidiki temuan itu. Ia langsung berkoordinasi dengan Polres Metro Jakarta Barat.
Hal itu karena berdasarkan informasi sementara bahwa terduga yang mengirim konten bermuatan penistaan agama itu tinggal di Tanjung Duren.
"Kejadian yang viral itu diduga dilakukan oleh seorang yang tinggal di Tanjung Duren ya. Saya masih cek ke Kapolres Jakbar dulu. Mohon waktu ya," singkat Zulpan saat ditemui di Polda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (14/12/2021).
Dalam kicauannya, akun Twitter @mylovelyb1e juga mengunggah tangkapan layar percakapan grup WhatsApp yang diduga mengandung unsur penistaan agama. Terlihat kolase foto Joseph Suryadi dan foto karikatur bernarasi Nabi Muhammad dan istrinya Aisyah.
Dalam tangkapan layar percakapan grup WhatsApp itu juga memuat nomor Joseph yang diduga mengirim konten itu.
Baca juga: Terdakwa Kasus Penistaan Agama M Kece Tertidur Saat Jalani Sidang Perdana, Ini Kata Kuasa Hukum
Terdapat pesan yang bertuliskan dari pengirim konten itu 'Usia Aisah selalu berubah saat dikawini Nabi, bukan tambah usia, tambah MUDA.
Dalam foto tersebut, pria berkacamata berkemeja biru diduga adalah Joseph Suryadi.