Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

706 Sekolah di Ibu Kota Sempat Ditutup Karena Covid-19, Wagub DKI Beri Penjelasan 

Meski ada 706 yang sempat ditutup karena kasus Covid-19, hampir setengah kini sudah dibuka kembali untuk melanjutkan PTM 50 persen.

Editor: Theresia Felisiani
zoom-in 706 Sekolah di Ibu Kota Sempat Ditutup Karena Covid-19, Wagub DKI Beri Penjelasan 
DPD RI
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penyebaran Covid-19 di lingkungan sekolah terus meluas.

sejak pembelajaran tatap muka (PTM) diterapkan awal 2022 kemarin, tercatat 706 sekolah sempat ditutup karena adanya temuan kasus positif.

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menjelaskan, penutupan sementara dilakukan selama 5 hari guna penelusuran atau tracing terhadap siswa dan guru yang kontak erat dengan kasus positif.

Baca juga: BOR di Rumah Sakit Wilayah Jakarta Barat Sudah 75 Persen Terisi Pasien Covid-19 

Baca juga: Kasus Covid-19 Melonjak, Warga Depok Mulai Ramai Beli Air Kelapa Hijau

Selain itu, seluruh bagian sekolah akan disemprot disinfektan selama penutupan.

Meski ada 706 yang sempat ditutup, hampir setengah kini sudah dibuka kembali untuk melanjutkan PTM 50 persen.

"Sekolah yang masih tutup 348 dari kemarin ada 706 sekolah yang ditutup," ucapnya, Jumat (11/2/2022).

Orang nomor dua di DKI ini pun meminta agar para orang tua turut mengawasi dan memantau anaknya selama proses PTM 50 persen.

BERITA REKOMENDASI

Tak hanya itu, ia juga meminta agar penerapan PTM 50% dilakukan dengan sangat hati-hati.

"Prinsipnya kami minta semuanya berhati-hati, terutama anak-anak yang sekolah karena masih diberlakukan 50 persen," ujarnya.

Baca juga: 45 Sekolah Ditutup, 563 Guru dan Siswa Positif Covid-19, PTM 50 Persen Jalan Terus 

Baca juga: Kisah Saiful, Guru Mengaji di Tangerang yang Cabuli Muridnya Modus Beri Ilmu Kini Jadi DPO

Baca juga: Kecelakaan Dua Motor Adu Banteng di Depan Habibie Center Kemang, Korban Terkapar di Jalan 

Tak hanya itu, pihak sekolah yang menjalankan PTM benar-benar disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan.

"Kalau di lingkungan sekolah alhamdulillah saat ini baik, karena satgas dioprimalkan, sarana dan prasarana dibersihkan, disinfektan dilakukan secara berkala," kata Ariza

Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Wagub Ariza: 706 Sekolah Sempat Lockdown Gegara Covid-19, 348 Masih Tutup Sampai Sekarang


Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas