Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pria di Tangerang Pukul Kepala Tetangganya 2 Kali Pakai Cangkul hingga Korban Dilarikan ke RS

Sedang bakar sampah, Eko tiba-tiba dipukul bagian kepalanya pakai cangkul oleh tetangganya sendiri bernama Sarman.

Editor: Theresia Felisiani
zoom-in Pria di Tangerang Pukul Kepala Tetangganya 2 Kali Pakai Cangkul hingga Korban Dilarikan ke RS
Tribun Jakarta/JEPRIMA
ILUSTRASI garis polisi. 

TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Sarman tiba-tiba saja memukul kepala tetangganya menggunakan cangkul pada Selasa (22/2/2022).

Kejadian itu terjadi di Desa Kelor RT 03/02, Kecamatan Sepatan Timur, Kabupaten Tangerang.

Bukan hanya sekali, Sarman melayangkan cangkulnya dua kali ke kepala Eko yang merupakan tetangganya sendiri.

Akibatnya, Eko mengalami luka yang cukup serius dan langsung dilarikan ke RSUD Pakuhaji.

Baca juga: Bersenjata Linggis Incar Minyak Goreng, Maling yang Bobol 12 Minimarket di Teluknaga Diringkus 

Baca juga: Dalam Dua Menit, Maling Gondol Motor Sport Milik Warga Matraman, Aksinya Terekam CCTV 

Baca juga: Mobil Patroli Polisi Kecelakaan di Sukaraja, Seruduk 2 Motor, Saksi Mata: Ada Pelajar Jadi Korban

Kasie Humas Polres Metro Tangerang Kota, Kompol Abdul Rachim mengatakan, aksi pemukulan terjadi pagi hari di depan rumah korban.

"Saat korban sedang bakar sampah di depan rumahnya, tiba-tiba didatangi tersangka yang masih tetangga," ujar Rachim saat dikonfirmasi, Rabu (23/2/2022).

"Tersangka membawa cangkul dan memukulkan cangkulnya ke arah kepala korban sebanyak dua kali," sambungnya lagi.

Berita Rekomendasi

Korban Eko pun langsung terkapar jatuh usai menerima hantaman cangkul.

Cucuran darah pun sempat keluar dari kepalanya gara-gara Sarman.

Warga sekitar dibantu Babinsa langsung mengevakuasi korban ke rumah sakit terdekat.

"Korban menderita luka di kepala dan saat ini masih dirawat di Rumah Sakit Umum Pakuhaji guna pengobatan," kata Rachim.

Baca juga: Geng Motor Tenteng Senjata Tajam Buat Onar di Kebayoran Lama, Dua Motor Warga Hilang

Baca juga: Tragis, Perempuan Pencari Kerja di Tangerang Ditipu, Dirudapaksa dan Dirampok di Tengah Sawah

Baca juga: Hendak Beli Kopi, Pemuda di Kramat Jati Kena Peluru Nyasar, Polisi Selidiki Asal Usul Peluru

Pada hari yang sama, Sarman langsung diamankan ke Polsek Sepatan beserta benda yang melukai korbannya, cangkul.

Kendati demikian, petugas kepolisian belum bisa mengungkapkan alasan Sarman sampai ringan tangan menyiksa Eko.

Sebab, diduga kuat kalau pelaku mengalami gangguan jiwa.

"Keterangan para tetangga bahwa, tersangka Sarman ada gangguan jiwa," singkat Rachim.

Untuk mengetahui kepastiannya, polisi akan melakukan tes kejiwaan untuk menentukan jalannya proses hukum.

Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Tanpa Alasan, Pria di Tangerang Pukul Kepala Tetangganya Hingga Dilarikan ke Rumah Sakit

Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas