Hadiri Upacara Tawur Agung Kesanga di Pura Aditya Jaya, Anies: Umat Hindu Hadirkan Ketenangan
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengunjungi Pura Aditya Jaya, Rawamangun, Jakarta Timur, pada Rabu (2/3/2022) pagi.
Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengunjungi Pura Aditya Jaya, Rawamangun, Jakarta Timur, pada Rabu (2/3/2022) pagi.
Kunjungan Anies dilakukan menjelang Hari Raya Nyepi yang berlangsung besok, Kamis (3/3/2022).
Dalam kunjungannya, Anies tampak mengenakan baju hitam, udeng, serta kamen khas Bali.
Anies menyampaikan Selamat Hari Raya Nyepi kepada umat Hindu di Jakarta.
"Selamat Hari Raya Nyepi. Saya berkesempatan mengikuti Tawur Agung Kesanga. Rasa hormat kami kepada umat Hindu sekaligus apresiasi kepada umat Hindu," ucap Anies di Pura Aditya Jaya Jakarta, Rabu (2/3/2022).
Menurut Anies, umat Hindu selama ini banyak berperan penting untuk kemajuan Jakarta.
Banyak umat Hindu di Jakarta, kata Anies, yang berperan di berbagai sektor.
Baca juga: Jelang Nyepi, Umat Hindu Jakarta Gelar Upacara Tawur Agung Kesanga di Pura Aditya Jaya
"Umat Hindu berperan amat penting memajukan kota kita, menghadirkan ketenangan, keteduhan. Saya berharap para pimpinan umat Hindu jadi jembatan yang memperkuat lintas unsur masyarakat di Jakarta," tutur Anies.
Dalam kunjungannya, Anies menyempatkan mengikuti upacara Tawur Agung Kesanga di Pura Aditya Jaya.