Lapak Pedagang di Parkiran IRTI Monas Terbakar, 8 Mobil Damkar dan 40 Petugas Berjibaku Padamkan Api
Lapak pedagang di Parkiran IRTI Monas Jalan Medan Merdeka Selatan, Gambir, Jakarta Pusat terbakar, Kamis (31/3/2022) pukul 05.30 WIB.
Editor: Theresia Felisiani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Lapak pedagang di Parkiran IRTI Monas Jalan Medan Merdeka Selatan, Gambir, Jakarta Pusat terbakar, Kamis (31/3/2022) pukul 05.30 WIB.
Pemadam kebakaran langsung terjun ke lokasi menjinaki api agar tidak merambat ke lapak pedagang lainnya.
Perwira piket Pemadam Kebakaran Jakarta Pusat Syaiful Kahfi menjelaskan, pihaknya mengerahkan mobil pemadam saat kejadian dari Pos Balaikota.
"Sekira pukul 05.27 WIB kami mulai melakukan pemadaman," katanya.
Baca juga: Libatkan Tim Labfor, Polisi Turun Tangan Selidiki Penembakan KRL Rangkasbitung-Tanah Abang
Baca juga: Sia-sia, 4 Maling Curi dan Gotong Kotak Amal di Masjid Kawasan Pancoran, Ternyata Isinya Kosong
Baca juga: Polemik Anggaran Baju Dinas DPRD DKI Capai Rp 1,7 Miliar, Wagub hingga Anggota Dewan Bersuara
Sekira 20 menit kemudian, api berhasil dipadamkan oleh Sudin Penangulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Pusat.
Sebanyak delapan mobil pemadam kebakaran diterjunkan ke lokasi dengan total personel sebanyak 40 orang.
"Pukul 05.50 WIB, kami melakukan pendinginan di lapak pedagang tersebut," jelasnya.
Namun demikian, penyebab kebakaran di sana belum diketahui secara pasti karena ditangani aparat kepolisian.
Baca juga: Kakinya Dibakar 3 Pelajar SMP, Bocah SD di Pasar Rebo Tak Berani Keluar Rumah dan Jadi Pendiam
Baca juga: Cabuli 2 Bocah SD di Mushola Iming-iming Uang Rp 10 Ribu, Pria di Jonggol Meringkuk Dalam Tahanan
Sementara itu, Kapolsek Metro Gambir, Kompol Rango Siregar melanjutkan, pihaknya sudah melakukan olah TKP di lapak pedagang yang terbakar.
Namun, ia belum bisa memastikan penyebab kebakaran di sana karena masih terus di dalami.
Ia memastikan tidak ada korban jiwa dalam insiden kebakaran ini lantaran tidak ada pedagang.
"Saksinya yang sudah kami periksa itu sekira empat orang," kata Rango kepada Warta Kota.
Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Polisi Periksa Empat Saksi untuk Cari Penyebab Lapak Pedagang Parkiran IRTI yang Terbakar,