Panitia Fasilitasi Siaran Langsung Pemotongan Hewan Kurban di Masjid Al Aqsha De Latinos via Zoom
Panitia memfasilitasi siaran langsung pemotongan hewan kurban melalui zoom untuk memperkecil banyaknya massa yang berkumpul saat pemotongan hewan.
Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Dewi Agustina
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Masjid Al Aqsha De Latinos, Bumi Serpong Damai (BSD) Tangerang Selatan mencatatkan perolehan 61 sapi dan 64 domba atau kambing untuk hewan kurban Idul Adha 2022.
Pihak panitia mensyaratkan jemaah masjid untuk membawa surat dari Dinas Peternakan demi mencegah wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK).
"Meskipun banyak jamaah yang berusaha membawa sendiri, namun kita mensyaratkan surat dari Dinas Peternakan," kata Suratidjo, Ketua Panitia Qurban Masjid Al Aqsha, Senin (11/7/2022).
Baca juga: 450 dari 4.226 Ekor Sapi yang Diperiksa Dinas Perikanan & Peternakan Kota Makassar tak Layak Kurban
Dalam kurban kali ini panitia juga memfasilitasi siaran langsung pemotongan hewan melalui zoom.
Langkah ini dilakukan untuk memperkecil banyaknya massa yang berkumpul saat pemotongan hewan kurban.
"Para muqorib (orang yang berkurban) tetap bisa menyaksikan via zoom, meskipun mereka masih liburan. Panitia juga menyiapkan list waktu sapi atau kambing mereka dipotong, sehingga bisa mengikuti acaranya bersama keluarga," kata Sekretaris Panitia Qurban Rian Pasila.
Suratidjo mengatakan kurban tahun ini terhitung menurun dari tahun lalu.
Namun jumlah ini masih membuat panitia bersyukur, karena saat ini hewan ternak sedang dilanda wabah PMK.
"Ini perolehan yang tidak kita duga, dan sepekan sebelum idul qurban kita sudah menutup pendaftaran, akibat sulitnya mendapatkan hewan qurban, karena penyakit PMK," kata Suratidjo.
Hewan Qurban sebanyak itu disembelih pada hari minggu (10/7/2022) kambing dan domba diselesaikan pukul 10.45 dan sapi selesaikan pukul 15.00 WIB.
Baca juga: Idul Adha, Korlantas Polri Salurkan Puluhan Ekor Hewan Kurban ke Musala dan Panti Asuhan
Hewan Qurban disebar di area De Latinos dan masyarakat sekitar masjid, lalu dibagikan untuk panti asuhan, rumah tahfizd, musala dan pondok-pondok pesantren dikawasan Tengerang Selatan.
Di sekitar Latinos paket qurban itu dibagi menjadi 2.500 paket untuk sekuriti, penyapu jalanan sampai asisten rumah tangga (ART).
"Kami membagi hewan qurban menjadi dua, internal dan eksternal. Internal itu kita potong dan cacah di masjid lalu kita bagi. Sedangkan eksternal itu kita berikan kepada pondok dan musala yang mengajukan proposal, dan hewan dalam keadaan sudah dipotong jagal. Jadi tidak ada hewan kurban hidup yang keluar dari area masjid," tambahnya.
Pada Idul Adha ini, masjid ini mencatatkan angka kurban paling besar di Kawasan Tangerang Raya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.