Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jakarta Marathon Digelar, Hari Ini Sejumlah Ruas Jalan di Ibu Kota Dialihkan

Hari ini sejumlah ruas jalan di Ibu Kota Jakarta akan dialihkan. Rekayasa lalu lintas diberlakukan terkait penyelenggaraan Jakarta.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Jakarta Marathon Digelar, Hari Ini Sejumlah Ruas Jalan di Ibu Kota Dialihkan
Wartakotalive.com/Leonardus Wical Zelena Arga
Ilustrasi - Hari ini, Minggu (16/10/2022) sejumlah ruas jalan di Ibu Kota Jakarta akan dialihkan. Masyarakat yang hendak bepergian diimbau untuk mencari alternatif jalan lain. Rekayasa lalu lintas diberlakukan terkait penyelenggaraan Jakarta Maraton 2022. 

Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Pebby Adhe Liana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Hari ini, Minggu (16/10/2022) sejumlah ruas jalan di Ibu Kota Jakarta akan dialihkan.

Masyarakat yang hendak bepergian diimbau untuk mencari alternatif jalan lain.

Baca juga: Malam Ini, KAI Commuter Lakukan Rekayasa Pola Operasi Perjalanan KRL

Rekayasa lalu lintas diberlakukan terkait penyelenggaraan Jakarta Maraton 2022.

Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo mengatakan, Jakarta Maraton 2022 akan melewati sejumlah ruas jalan dimana Kawasan Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta Pusat menjadi lokasi start dan juga finishnya.

"Agar menjadi perhatian bagi masyarakat yang akan beraktivitas menggunakan motor maupun mobil, diimbau untuk menghindari ruas jalan yang akan dilewati para peserta Jakarta Maraton 2022 dengan memperhatikan pengalihan arus lalu lintas yang telah disediakan," kata Syafrin Liputo, Sabtu (15/10/2022).

Syafrin mengatakan, penutupan arus lalu lintas juga akan dilakukan dari arah FX menuju Traffic Light Senayan.

Berita Rekomendasi

Berikut pengalihan arus lalu lintas yang berlaku di sekitar lokasi tersebut:

1. Arus lalu lintas dari Senayan City di Jalan Asia Afrika yang akan menuju ke arah Slipi dialihkan melalui Jalan Patal Senayan-Jalan Patal Senayan I-Jalan Patal Senayan Simprug-Jalan Permata Hijau- Jalan Tentara Pelajar

2. Arus Lalu Lintas dari Jalan Palmerah Timur yang akan menuju Jalan Gelora dialihkan melalui Jalan Tentara Pelajar

3. Arus Lalu Lintas dari arah Slipi yang akan menuju ke Tomang akan dialihkan menuju arah Palmerah atau melalui Jalan Tol; Arus Lalu Lintas keluar off ramp Tol (dari arah Tangerang) akan dialihkan menuju ke arah Grogol

Baca juga: Ini Cara Kapolres Jaksel Cegah Tawuran di Manggarai: Mulai Pos Pantau hingga Patroli Jalan Kaki

4. Arus Lalu Lintas dari arah Gambir/Monas dialihkan menuju Jalan Majapahit-Jalan Suryopranoto

5. Arus Lalu Lintas dari arah Mangga Besar (Utara) yang akan menuju ke arah Selatan dialihkan melalui Jalan Hayam Wuruk-Jalan Raya Mangga Besar-Jalan Gunung Sahari

6. Bagi jemaat Gereja Katedral parkir dialihkan ke Masjid Istiqlal dan area parkir Lapangan Banteng

Halaman
12
Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas