Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Anak Kombes yang Diduga Aniaya Teman Bimbel di PTIK akan Diperiksa, Polisi Sudah Gelar Olah TKP

Anak dari seorang Kombes diduga menganiaya temannya, polisi telah melakukan olah TKP dan menjadwalkan pemeriksaan.

Penulis: Nuryanti
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Anak Kombes yang Diduga Aniaya Teman Bimbel di PTIK akan Diperiksa, Polisi Sudah Gelar Olah TKP
Istimewa
Ilustrasi Polisi. Anak dari seorang Kombes diduga menganiaya temannya, polisi telah melakukan olah TKP dan menjadwalkan pemeriksaan. 

TRIBUNNEWS.COM - Anak seorang anggota Polri berpangkat Komisaris Besar (Kombes), RC, diduga melakukan penganiayaan di lingkungan Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK), Jakarta Selatan.

Penyidik Polres Metro Jakarta Selatan telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dugaan penganiayaan yang dilakukan oleh RC kepada FB (16).

Dugaan penganiayaan itu terjadi saat keduanya menjalani bimbingan belajar (bimbel) jasmani untuk calon pendaftar taruna di Akademi Kepolisian (Akpol) di area PTIK.

Kepala Seksi (Kasie) Humas Polres Metro Jakarta Selatan, AKP Nurma Dewi, mengatakan pihaknya melakukan olah TKP pada hari ini, Jumat (18/11/2022).

"Jadi hari ini kita lakukan cek TKP."

"Nanti untuk dapat apa-apa saja yang bisa menjadi barang bukti," katanya, Jumat, dikutip dari Kompas.com.

Namun, Nurma tak menjelaskan terperinci soal hasil dari olah TKP yang dilakukan oleh penyidik Polres Metro Jakarta Selatan itu.

Berita Rekomendasi

Polisi Jadwalkan Pemeriksaan

Penyidik Polres Metro Jakarta Selatan akan memanggil RC yang diduga telah menganiaya temannya tersebut.

Nurma menjelaskan, waktu pemanggilan RC akan dijadwalkan oleh penyidik Polres Metro Jakarta Selatan.

"Pasti kita jadwalkan, kita jadwal minggu depan," ungkapnya, Jumat, dilansir Kompas.com.

"Hari dan tanggal (pemeriksaan) itu akan ditentukan oleh penyidik. Nanti diinfokan," jelas Nurma.

Baca juga: Diduga Anak Kombes Pukul Pemuda di PTIK, Polisi Jelaskan Pemicu dan Kronologinya

Polisi Periksa Kakak Korban dan Pelatih

Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan, Kompol Irwandy Idrus, menyampaikan penyidik masih mendalami peristiwa yang terjadi.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas