Warga Jakarta Diminta Waspadai Banjir, Bendung Katulampa Naik ke Level Siaga Tiga
Status level kewaspadaan di Bendung Katulampa naik menjadi siaga satu setelah hujan deras mengguyur wilayah Bogor sejak Senin (24/4/2023) sore.
Editor: Choirul Arifin
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Warga Jakarta diminta mewaspadai potensi terjadinya banjir sehubungan ketinggian air di Bendung Katulampa, Bogor, yang kini naik.
Status level kewaspadaan di Bendung Katulampa naik menjadi siaga satu setelah hujan deras mengguyur wilayah Bogor sejak sore hingga malam hari ini pada Senin (24/4/2023) kemarin.
Mengutip situs Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi DKI Jakarta, ketinggian muka air Bendung Katulampa mencapai 90 sentimeter pada pukul 18.13 WIB.
Dengan demikian kondisi tesebut membuat Bendung Katulampa berstatus siaga tiga.
"Kami Badan Penanggulangan Bencana Daerah Provinsi DKI Jakarta menginformasikan bahwa pada pukul 18.13 WIB ketinggian Bendung Katulampa 90 cm gerimis dalam status siaga tiga. Diimbau kepada warga sepanjang bantaran sungai agar waspada, berhati-hati terhadap bahaya banjir," ucap salah satu operator di akun Instagram BPBD DKI Jakarta @bpbddkijakarta.
Namun sebelumnya pada sekitar pukul 18.00 WIB tinggi muka air Bendung Katulampa mencapai 60 sentimeter dan berstatus siaga empat.
Hujan yang terjadi di kawasan Puncak, Bogor, Jawa Barat sejak sore hari tadi diduga berimbas pada meningkatnya muka air Bendung Katulampa.
Baca juga: Banjir Rendam 7 RT di Jakarta Timur, BPBD DKI: Waspada, Bendung Katulampa Siaga 3
Aliran air diperkirakan akan sampai ke sejumlah pintu air di Jakarta sekitar 9 jam kemudian.
Laporan reporter Joanita Ary | Sumber: Warta Kota
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.