Dua Pengunjung Ancol Jatuh ke Laut, 1 Korban Laki-laki Meninggal Dunia
Kapolsek Pademangan Kompol Binsar menuturkan setelah dilarikan ke rumah sakit korban laki-laki akhirnya dinyatakan meninggal dunia.
Penulis: Fahmi Ramadhan
Editor: Hasanudin Aco
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fahmi Ramadhan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dua orang pengunjung Taman Impian Jaya Ancol dikabarkan jatuh ke laut di area Dermaga Mal Beach City, Jakarta Utara pada Kamis (11/5/2023) sekitar pukul 19.30 WIB.
Adapun kabar terjatuhnya dua orang itu ke laut dibenarkan oleh Corporate Communication PT Pembangunan Jaya Ancol Ariyadi Eko Nugroho.
"Memang benar telah terjadi dua orang terjatuh ke laut dari dermaga tersebut. Korban adalah seorang pria dan seorang wanita yang merupakan pengunjung," ujar Eko dalam keterangannya, Jum'at (12/5/2023).
Dikatakan Eko, berdasarkan saksi yang melihat kejadian tersebut, kedua pengunjung itu awalnya tengah berada di area dermaga.
Baca juga: 74 Ribu Wisatawan Tercatat Kunjungi Ancol H+4 Lebaran 2023
Lalu dua orang tersebut tiba-tiba terjatuh ke laut.
Akan tetapi, lanjut Eko, belum diketahui apa yang menjadi penyebab korban bisa terjatuh ke laut.
"Tim keamanan Mal (Beach) kemudian melakukan penyelamatan kepada para korban. Korban wanita merupakan yang pertama berhasil diselamatkan," ungkapnya.
Setelah itu kata Eko barulah korban pria berhasil diselamatkan oleh lifeguard Ancol.
"Kedua korban segera dilarikan ke rumah sakit," ujarnya.
Sementara itu, Kapolsek Pademangan Kompol Binsar menuturkan setelah dilarikan ke rumah sakit korban laki-laki akhirnya dinyatakan meninggal dunia.
"Benar (korban laki-laki tewas). Korban wanita masih dalam perawatan," sebutnya.
Lanjut Binsar, pihaknya saat ini masih melakukan penyelidikan terkait penyebab terjadinya peristiwa tersebut.
Selain itu polisi, kata Binsar, masih menunggu perkembangan kondisi dari korban wanita lantaran saat ini belum bisa dimintai keterangan.
"Korban yang wanita belum bisa diambil keterangan karena masih belum stabil. Sementara untuk perkembangan mengenai kronologis kita masih lidik dan meminta keterangan sejumlah saksi," pungkasnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.