Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ada HUT ke-79 TNI di Monas, Naik Motor 800 Meter dari Stasiun Gambir ke Tugu Tani Butuh Waktu 1 Jam

Jalan di sekitar Monas terpantau mengalami kemacetan parah, saat peringatan HUT Ke-79 di Lapangan Silang Monas Jakarta Pusat pada Sabtu (5/10/2024)

Penulis: Gita Irawan
Editor: Wahyu Aji
zoom-in Ada HUT ke-79 TNI di Monas, Naik Motor 800 Meter dari Stasiun Gambir ke Tugu Tani Butuh Waktu 1 Jam
Tribunnews.com/Gita Irawan
Kemacetan lalu lintas terjadi dari arah Pintu Timur Monas Jakarta Pusat menuju Tugu Tani Menteng Jakarta Pusat pada perayaan HUT Ke-79 TNI pada Sabtu (5/10/2024). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Gita Irawan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - TNI menggelar puncak peringatan HUT Ke-79 di Lapangan Silang Monas Jakarta Pusat pada Sabtu (5/10/2024) sejak pagi hari.

Masyarakat terpantau membludak mendatangi Lapangan Silang Monas sejak pagi hingga menjelang siang mengingat perayaan tersebut menghadirkan berbagai aksi demonstrasi bela diri, pawai alutsista, hingga panggung hiburan rakyat pada malam harinya.

Namun, berdasarkan pantauan Tribunnews.com, jalan di sekitar Monas terpantau mengalami kemacetan parah.

Terpantau butuh waktu sekira 54 menit dari pukul 13.40 WIB hingga 14.36 berkendara menggunakan sepeda motor untuk menempuh jarak sekira 800 meter dari Pintu Timur Monas Jakarta Pusat (Stasiun Gambir) menuju Tugu Tani Menteng Jakarta Pusat.

Hal itu disebabkan karena banyak masyarakat memarkirkan sepeda motornya di sisi jalan dan di trotoar jalan.

Akibatnya pejalan kaki terkadang harus berdesakan dengan pengendara sepeda motor yang juga turut melintas di atas trotoar.

Berita Rekomendasi

Sementara itu, terpantau masyarakat juga menyebrang tanpa memperdulikan lampu lalu lintas di Tugu Tani.

Di sekitar bundaran Tugu Tani juga tampak banyak sepeda motor terparkir baik di sisi kiri jalan arah menuju Kwitang maupun di sisi kanan jalan menuju arah Menteng.

Tidak tampak petugas Dinas Perhubungan yang berada di sekitar lokasi.

Sementara itu, hanya tampak seorang polisi lalu lintas yang berupaya mengatur kemacetan tersebut. 

Diberitakan sebelumnya Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Metro Jaya menerapkan rekayasa lalu lintas di sekitar Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat, dalam rangka perayaan HUT ke-79 TNI pada Sabtu (5/10/2024).

Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Pol Latif Usman menuturkan rekayasa lalu lintas bersifat situasional melihat kepadatan kendaraan di lapangan.

Menurutnya, Jalan MH. Thamrin akan menjadi lintasan Pawai Alutsista pada esok hari.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas