Kronologi Kakek Tewas di Panti Pijat Kramat Jati, Kejang-kejang Usai 'Dilayani' Terapis
Kakek meninggal dunia di kamar panti pijat kawasan Kramat Jati, Jakarta Timur pada Sabtu 21 Desember 2024 sekira pukul 09.30 WIB.
Editor: Hasanudin Aco
Di sisi lain, Kapolsek Kramat Jati Kompol Rusit Malaka mengatakan kasus itu telah diambil alih pihak keluarga korban.
"Sudah diambil alih keluarganya, anak-anak beliau. Almarhum umur 77 tahun," ucap Rusit.
Kejadian Serupa di Banyuasin
Kejadian serupa terjadi di Banyuasin, Palembang, Sumatera Selatan.
Seorang kakek berinisial MS (69), warga Makarti Jaya, Banyuasin, ditemukan tewas di dalam kamar Penginapan Himalaya, Jalan Ali Gathmir, Kelurahan 13 Ilir, Kecamatan IT I, Palembang, pada Sabtu, 30 November 2024, sekitar pukul 14.00 WIB.
Korban ditemukan dalam keadaan tidak bernyawa di kamar nomor 09.
Sebelum kejadian, MS datang ke penginapan bersama seorang wanita menggunakan becak.
Setelah memesan kamar, sekitar setengah jam kemudian, wanita tersebut panik dan memberitahukan saksi, Noval, yang berada di resepsionis bahwa korban mengalami kejang-kejang.
"Saya mendapatkan informasi dari teman wanita korban yang mengatakan korban kejang-kejang. Ketika saya menuju kamar, saya melihat korban sudah terbaring di lantai dan meninggal dunia," ungkap Noval kepada petugas kepolisian.
Dari informasi yang dihimpun, diduga korban mengalami serangan jantung setelah mengonsumsi kopi perangsang.
"Korban diduga tidak kuat dan akhirnya meninggal dunia," kata Kanit Inafis Polrestabes Palembang, Iptu Agus Wijaya.
Agus menambahkan, jenazah korban telah dibawa ke RS Bhayangkara Palembang untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.
Keluarga korban juga menyebutkan bahwa MS baru saja menjalani operasi jantung.
Sumber: Warta Kota/Tribun Sumsel
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.