Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Mapolsek Kandanghaur di Indramayu Jabar Terbakar, Suara Ledakan Bikin Warga Panik

Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo juga terlihat datang ke di lokasi untuk melakukan evakuasi senjata api dan amunisi

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Mapolsek Kandanghaur di Indramayu Jabar Terbakar, Suara Ledakan Bikin Warga Panik
Tribuncirebon.com/Handhika Rahman
MAPOLSEK KANDANGHAUR TERBAKAR - Kebakaran hebat melanda kantor Polsek Kandanghaur Indramayu, Kamis (6/2/2025) malam 

TRIBUNNEWS.COM, INDRAMAYU - Mapolsek Kandanghaur, Kabupaten Indramayu terbakar,  Kamis (6/2/2025) malam.

Peristiwa itu mengejutkan warga sekitar.

Sempat terdengar ledakan yang membuat situasi semakin panik.

Kepala Dinas Sat Pol PP dan Damkar Kabupaten Indramayu, Teguh Budiarso mengatakan, kebakaran dilaporkan terjadi sekitar pukul 22.15 WIB.

Api diduga berasal dari korsleting listrik yang terjadi saat anggota Polsek Kandanghaur melihat percikan api dari kabel di bawah komputer di ruangan Kasium.

Percikan tersebut kemudian menjalar ke AC dan menyebabkan ledakan.

Baca juga: Kena Musibah Kebakaran, Keluarga Bos Tahu di Jakarta Dianiaya Tetangga, Bukan Ditolong

"Api dengan cepat membesar dan membakar seluruh bagian ruangan Polsek Kandanghaur," ungkap Teguh kepada Tribuncirebon.com.

Berita Rekomendasi

Anggota polisi yang berjaga berusaha memadamkan api dengan peralatan seadanya.

Namun, api justru semakin membesar sehingga menarik perhatian warga setempat yang ikut membantu.

Warga tidak hanya berusaha memadamkan api tetapi juga mengevakuasi barang-barang yang bisa diselamatkan.

"Api semakin membesar hingga menjalar ke seluruh ruangan Polsek Kandanghaur," tambah Teguh.

Petugas pemadam kebakaran yang menerima laporan segera menuju lokasi kejadian dengan tiga unit armada, dibantu satu unit dari Pertamina EP Asset 3 Cemara.

Mereka tiba di lokasi pada pukul 23.15 WIB dan langsung melakukan penyemprotan untuk memadamkan api.

Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, bersama Wakapolres dan PJU Polres Indramayu datang ke di lokasi untuk melakukan evakuasi senjata api dan amunisi yang ada di Polsek Kandanghaur.

Akhirnya, pada pukul 00.35 WIB, api berhasil dipadamkan dengan bantuan tiga unit Damkar Pemkab Indramayu dan satu unit dari Pertamina EP Asset 3 Cemara.

Dalam kejadian ini, tidak ada korban jiwa yang dilaporkan, dan insiden ini kini ditangani oleh Polres Indramayu(Tribuncirebon.com/Handhika Rahman)

 

 

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul BREAKING NEWS - Kantor Polsek Kandanghaur di Indramayu Terbakar, Sempat Terdengar Ledakan, https://jabar.tribunnews.com/2025/02/07/breaking-news-kantor-polsek-kandanghaur-di-indramayu-terbakar-sempat-terdengar-ledakan?utm_source=headline-1.
Penulis: Handhika Rahman | Editor: Januar Pribadi Hamel 

Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas