Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
motogp-mandalika

Jelang MotoGP Mandalika 2022, Francesco Bagnaia Andalkan Hasil Positif dari Tes Pramusim

Jelang GP Mandalika, Pecco Bagnaia berbekal hasil positif dari hasil tes pramusim pada bulan Februari lalu.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Husein Sanusi
zoom-in Jelang MotoGP Mandalika 2022, Francesco Bagnaia Andalkan Hasil Positif dari Tes Pramusim
Website Resmi motogp.com
Aksi pembalap Ducati Lenovo, Francesco Pecco Bagnaia ketika sedang balapan di ajang GP Qatar musim 2022 pekan lalu, Minggu (6/3/2022). Jelang GP Mandalika, Pecco Bagnaia berbekal hasil positif dari hasil tes pramusim pada bulan Februari lalu. 

TRIBUNNEWS.COM - Jelang seri MotoGP Mandalika 2022, pembalap asal Italia, Francesco Bagnaia berbekal hasil positif dari tes pramusim di sirkuit yang sama bulan Februari 2022 lalu.

Pembalap besutan Ducati itu telah menyelesaikan tes pramusim Mandalika di posisi kelima pada hari ketiga.

Raihan apik itu menjadi modal Pecco, sapaan akrabnya, untuk turun ke lintasan Sirkuit Mandalika akhir pekan ini, Minggu (20/3/2022).

Sekaligus menjadi modal yang baik untuk mengarungi balapan seri kedua setelah gagal karena terjatuh di Sirkuit Losail, GP seri pertama Qatar.

Baca juga: MotoGP Mandalika: Momen Lari Sore Fabio Quartararo di Lombok

Baca juga: Duo Pembalap Rookie KTM Tech3 Ingin Maksimalkan Kecepatan di MotoGP Mandalika 2022

Modal itu dibarengi dengan kepercayaan diri dari Pecco karena menunggangi Desmosedicinya di Sirkuit Mandalika.

Pecco mengaku mendapatkan kenyamanan dan kepercayaan diri yang meningkat ketika mengendarai Desmosedici miliknya.

Sayang pada gelaran GP perdana di Sirkuit Losail, Qatar, Pecco gagal mencapai garis finis.

Berita Rekomendasi

Pasalnya ia harus mengalami crash dengan Jorge Martin.

Hal itu yang memaksa Pecco dan Desmosedicinya harus mengakhiri balapan lebih awal.

Rider Ducati Lenovo, Francesco Pecco Bagnaia ketika mengalami crash saat melakoni GP Qatar 2022.
Rider Ducati Lenovo, Francesco Pecco Bagnaia ketika mengalami crash saat melakoni GP Qatar 2022. (Website Resmi motogp.com)

Kendati begitu, ia segera melupakan kejadian tersebut dan akan kembali berkendara dengan baik di Mandalika.

Dilansir laman motogp, Pecco mengaku bersemangat untuk balapan karena adanya inovasi dari Ducati.

Pembalap dengan nomor 63 itu menerangkan siap bersaing secara kompetitif pada MotoGP 2022 ini.

Ia juga bersiap untuk bersaing dengan nama-nama seperti, Marquez, Quartararo hingga Espargaro.

"Saya siap jika terus berkendara dengan baik, maka gelar dapat saya raih," kata Pecco.

Aksi pembalap Ducati Lenovo, Francesco Pecco Bagnaia ketika sedang balapan di ajang GP Qatar musim 2022 pekan lalu, Minggu (6/3/2022).
Aksi pembalap Ducati Lenovo, Francesco Pecco Bagnaia ketika sedang balapan di ajang GP Qatar musim 2022 pekan lalu, Minggu (6/3/2022). (Website Resmi motogp.com)
Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Klasemen

1

Francesco Bagnaia

Ducati Lenovo Team
467
2

Jorge Martin

Prima Pramac Racing
428
3

Marco Bezzecchi

Mooney VR46 Racing Team
329
4

Brad Binder

Red Bull KTM Factory Racing
290
5

Johann Zarco

Prima Pramac Racing
221
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas