Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Menkumham: KPK Bukan Abraham Samad Saja

Menkumham, Amir Syamsuddin berharap para pimpinan KPK dapat bersinergi dan tidak saling mengandalkan.

Penulis: Edwin Firdaus
Editor: Yulis Sulistyawan
zoom-in Menkumham: KPK Bukan Abraham Samad Saja
TRIBUNNEWS.COM/HERUDIN
Wakil Ketua DPR, Priyo Budi Santoso (kanan), berbincang dengan Pimpinan KPK terpilih, Abraham Samad (dua kanan), Bambang Widjojanto (tengah), Adnan Pandu Praja (dua kiri), dan Zulkarnaen (kiri), sebelum sidang paripurna penetapan Pimpinan KPK di Komplek Parlemen Senayan, Selasa (6/12/2011). Empat Pimpinan KPK terpilih periode 2011-2015 ini rencananya akan dilantik pada tanggal 19 Desember mendatang dan segera menjalankan tugas bersama Busyro Muqoddas. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Edwin Firdaus

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menkumham, Amir Syamsuddin berharap para pimpinan KPK dapat bersinergi dan  tidak saling mengandalkan. Amir berharap,kelima pimpinan KPK secara bersama-sama menuntaskan pemberantasan korupsi.

"Tidak hanya Abraham Samad, tapi seluruh KPK itu sendiri harus bersinergi," ujar Amir Syamsuddin kepada wartawan seusai menandatangani kerjasama bersama BNN di Graha Pengayoman Kemenkumham, Jakarta, Selasa (6/12/2011).

Ke depan, Amir berharap KPK dan Kemenkumham dapat meningkatkan kerjasamanya. Untuk itu Amir siap membantu KPK sepenuhnya untuk mencapai tujuan kedua instansi tersebut.

"Kami siap bantu apapun, asal memang untuk kebaikan dan pencapaian tujuan dibentuknya instansi ini, insya allah pasti tercapai bila bersinergi kerja sama tersebut,"imbuhnya.  

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas