Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Angie tak Kecewa Temannya di Demokrat Belum Besuk

Anggota DPR dari Partai Demokrat, Angelina Sondakh,sudah mendekam di balik sel Rutan KPK, Jakarta, sejak Jumat (27/4/2012) kemarin.

Penulis: Abdul Qodir
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Angie tak Kecewa Temannya di Demokrat Belum Besuk
TRIBUNNEWS.COM/DANY PERMANA
Anggota Komisi X DPR RI, Angelina Sondakh dengan mengenakan kebaya putih dan mejinjing handbags merk Valentino (tengah) digiring petugas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) ke Rutan KPK, Jakarta, Jumat (27/4/2012). Angie menjadi tersangka dalam kasus dugaan korupsi penerimaan hadiah dalam penganggaran di kemenpora dan Kemendiknas. (TRIBUNNEWS/DANY PERMANA) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Anggota DPR dari Partai Demokrat, Angelina Sondakh, sudah mendekam di balik sel Rutan KPK, Jakarta, sejak Jumat (27/4/2012) kemarin.

Hingga Sabtu (28/4/2012) siang, baru pihak keluarga dan kuasa hukum yang menjenguk kader Demokrat yang sempat dipercaya Anas Urbaningrum sebagai Wakil Sekjen partainya tersebut. Sejauh ini, belum ada rekan-rekan Angie dari partai yang membesuknya. Namun, hal itu tidak membuat si "Artis" tersebut kecewa.

"Oh enggak (kecewa). Enggak ada begituan lah," ujar staf kuasa hukum Muhammad Nasrullah, seusai membesuk Angie di Rutan KPK, Jakarta, Sabtu (28/4/2012) siang.

Menurut Arman, dirinya diutus oleh Nasrullah untuk mengetahui perkembangan kondisi Angie di hari-hari pertama penahanannya. Sebab, Nasrulah masih sibuk dengan memberikan penjelasan ke sejumlah stasiun televisi tentang kasus ini.

Sekadar diketahui, pihak KPK sendiri memberlakukan hal yang sama seperti rutan lainnya tentang aturan jam besuk ke rutannya. Bahwa, Sabtu dan Minggu tidak diperkenankan untuk membesuk tahanan di rutannya.

Arman mengaku belum mendapatkan konfirmasi bahwa pihak keluarga Angie juga akan membesuk pada hari ini.

Yang jelas, sepantauan Arman, kondisi psikis Angie lebih baik dibanding hari pertama penahanannya. Bahkan, Angie sudah bisa tidur dan makan dengan nyenyak di malam pertama penahanannya.

BERITA REKOMENDASI
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas