Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ini Pesan Uskup Agung Jakarta untuk Umat Kristiani

senantiasa mengedepankan rasa kesetiakawanan terhadap sesama.

Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Rachmat Hidayat
zoom-in Ini Pesan Uskup Agung Jakarta untuk Umat Kristiani
TRIBUNNEWS.COM/MUHAMAD ZULFIKAR
Uskup Agung Mgr Ignatius Suharyo, Pr 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA--Uskup Agung Jakarta, Mgr Ignatius Suharyo, Pr mengajak masyarakat, khususnya umat kristiani untuk senantiasa mengedepankan rasa kesetiakawanan terhadap sesama.

"Pesan Natal dari tahun ke tahun sama, yaitu untuk senantiasa meningkatkan rasa kesetiakawanan," kata di Uskup Agung Gereja Katedral, Jakarta, Selasa (25/12/2012).

Dikatakan, dalam perayaan Natal kali ini diharapkan warga kristiani ikut berperan untuk membangun sesama.

"Kita semua tahu dan melihat dari tahun ke tahun ikatan sesama warga semakin renggang," ujar Ignatius.

Untuk itu, Ignatius mengharapkan agar umat kristiani memiliki peran sekecil apapun untuk mempererat persaudaraan melalui kesetiakawanan.(*)

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bekas Wakil Gubernur Jakarta Prijanto ikut bertandang ke rumah dinas penerusnya Wakil Gubernur Jakarta Basuki Tjahaja Purnama untuk mengikuti acara open house di rumah dinas Jalan Besakih E11/35 Jakarta Selatan, Selasa (25/12/2012).

Prijanto yang datang sendiri mengenakan kemeja batik lengan panjang. Kedatangan Prijanto menjadi pusat perhatian wartawan yang datang ke rumah dinas. Pertemuan Prijanto dan Basuki yang didampingi istrinya Veronica, nampak akrab.

BERITA REKOMENDASI

"Saya dan keluarga mengucapkan selamat Natal, semoga Tuhan selalu memberkati seluruh keluarga dalam membantu tugas Pak Jokowi," ucap Prijanto memberi selamat kepada Basuki dan Veronica di ruang tamu rumah dinas.

Prijanto juga menaruh harapan agar duet kepemimpinan Joko Widodo dan Basuki dapat memberikan perubahan positif bagi Jakarta, sesuai dengan slogannya selama kampanye yakni Jakarta Baru.

Liputan Khusus Natal

Hari Natal Ditemukan Bom di Poso

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas