Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Erman Supraman Klaim Perilaku Hakim Sudah Membaik

Ketua Komisi Yudisial (KY), Erman Suparman, mengatakan perilaku hakim di Indonesia semakin membaik.

Penulis: Eri Komar Sinaga
Editor: Gusti Sawabi
zoom-in Erman Supraman Klaim Perilaku Hakim Sudah Membaik
net
ilustrasi 

Laporan Wartawan Tribunnews, Eri Komar Sinaga

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA-  Ketua Komisi Yudisial (KY), Erman Suparman, mengatakan perilaku hakim di Indonesia semakin membaik.

Hal tersebut bisa dilihat dari posisi KY yang semakin disegani para hakim dan sanksi yang direkomendasikan untuk hakim yang bermasalah.

"Sebenarnya selama ini secara umum banyak perubahan. Mereka sudah menganggap atau menyegani KY," ujar Erman di KY, Jakarta, Selasa (23/4/2013).

Jika masih ada hakim yang ketahuan dan diproses hukum, Erman mengibaratkannya dengan anak sekolah yang nakal.

Jumlahnya sedikit dan jauh lebih banyak hakim yang tidak bermasalah.

"Kalau masih muncul isu di sana sini saya mengibaratkannya kalau anak sekolah masih anak yang nakal. Masalah itu kan tidak terlalu banyak. Kalau dilihat dari laporan yang masuk dan apa yang kami rekomendasikan terhadap sanksi tidak signifikan," kata dia.

BERITA TERKAIT

Walau jumlahnya tidak banyak, Erman mengaku masih sulit mengembalikan citra hakim di mata masyarakat akibat kasus-kasus kecil tadi.

Erman pun mengaku KY akan terus berbenah dari dalam. Terpenting, pemulihan citra hakim tentunya harus dilakukan hakim itu sendiri.

"Ini tidak bisa instan, kami akan berusaha terus. Saya tidak yakin masyarakat akan pulih kepercayaannya kepada hakim. Walaupun kami memulihkan itu kepada masyarakat, kan yang membuktikan pulihnya citra hakim adalah haikim itu sendirin," tukasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas