Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Demokrat Bantah Singkirkan Loyalis Anas

Partai Demokrat membantah adanya penyingkiran kelompok Anas Urbaningrum dari Bakal Calon Legislatif (Bacaleg)

Penulis: Ferdinand Waskita
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Demokrat Bantah Singkirkan Loyalis Anas
Warta Kota/Henry Lopulalan
Puluhan kader Demokrat menyambut pengurus Partai Demokrat menyerahkan daftar bakal calon legislatif di Gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU), Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Minggu (21/4/2013). Partai Demokrat menyerahkan 560 bacaleg ke KPU setelah melakukan proses seleksi dan verifikasi internal partai. (Warta Kota/Henry Lopulalan) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Partai Demokrat membantah adanya penyingkiran kelompok Anas Urbaningrum dari Bakal Calon Legislatif (Bacaleg). Hal itu disampaikan Wakil Ketua Umum Demokrat Max Sopacua ketika dihubungi, Kamis (25/4/2013).

"Itu enggak benar, mereka saja yang enggak masuk," kata Max

Max menegaskan mereka yang disebut kelompok Anas Urbaningrum tetap masuk dalam jajaran kepengurusan serta bacaleg. "Seperti Saan Mustopa, Michael Watimena, Nurhayati justru menjadi waketum," katanya.

Ia membantah bahwa pencoretan tersebut berdasarkan alasan suka dan tidak suka terhadap sosok seseorang. "Semua berdasarakan pembobotan dan sistem. Coba tanya tim penjaringan, SBY itu cuma menerima daftar caleg," imbuhnya.

Ia mengakui bahwa tidak semua bacaleg mendapat nomor atas. Pemilihan itu tergantung pembobotan dan survei. "Apakah bisa menjadi vote getter. Memilih dapil juga menjadi acuan dasar jadi enggak ada penyingkiran loyalis Anas," tukasnya.

Sebelumnya diberitakan, sejumlah pendukung Anas Urbaningrum dicoret dari Bacaleg Demokrat. Mereka pun memprotes keputusan tersebut. Pengacara Anas, Carrel Ticualu yang dicoret dari caleg Demokrat akhirnya memilih bergabung ke Hanura.

Pencoretan bacaleg juga dialami Ma'mun Murod Al- Barbasy yang menjabat sebagai Sekretaris Departemen Agama DPP Partai Demokrat.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas