Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Prabowo: Negara Gagal Lindungi Buruh

Partai Gerindra mendesak pemerintah segera mengungkap kasus perbudakan buruh pabrik kuali di Tangerang.

Editor: Sanusi
zoom-in Prabowo: Negara Gagal Lindungi Buruh
TRIBUNNEWS.COM/FX ISMANTO
Prabowo Subianto 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Partai Gerindra mendesak pemerintah segera mengungkap kasus perbudakan buruh pabrik kuali di Tangerang.

Prabowo Subianto, Ketua Dewan Pembina Gerindra, mengatakan sangat sulit untuk tidak menyalahkan pemerintah terutama Menakertrans, Kapolri, dan Presiden dalam masalah ini. Kasus perbudakan buruh di Tangerang ini ada contoh konkrit kelalain pemerintah dalam melindungi kaum buruh.

Berdasarkan keterangan tertulis yang diterima Tribunnews, Prabowo menuturkan ada tiga pindak pidana dalam kasus ini yaitu penghilangan kemerdekaan yang diatur dalam pasal 333 KUHP, penganiayaan berat pasal 351 ayat 2 KUHP, dan tindak perdagangan orang seperti diatur dalam pasal 2 UU Nomor 21 tahun 2007.

Untuk membantu buruh tersebut, Gerindra menugaskan advokat yang tergabung dalam Advokasi Hukum Indonesia Raya untuk memberikan bantuan advokasi baik langsung maupun tidak. "Anggota DPR dari Gerindra juga akan terus berjuang lewat parlemen," katanya, Sabtu (4/5/2013).

Berita Rekomendasi
Tags:
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas