Konvensi Capres Jangan Jadi Ajang Dagang Sapi
Mantan Panitia Konvensi Capres Golkar 2004, Juniwati T Masjchun, berharap konvensi Capres Demokrat jangan jadi ajang dagang sapi.
Penulis: Hasanudin Aco
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mantan Panitia Konvensi Capres Golkar Tahun 2004, Juniwati T Masjchun, berharap konvensi Capres Demokrat jangan jadi ajang "dagang sapi".
"Konvensi ini jangan ada praktek dagang sapi. Katanya, ada yang bilang begitu, apalagi di Pilpres ini "sapinya besar", kata Juniwati dalam dialog di gedung DPD/DPR RI Jakarta, Rabu (28/8/2013).
Menurut Anggota DPD RI adapula sisi positif pelaksanaan konvensi Capres sebab yang tidak punya bukan kader partai bisa ikut mencalonkan Presiden.
"Bagus kalau ada konvensi dengan syarat. Tapi juga ada suara sumbang konvensi digelar karena partai ini terpuruk dilaksanakan untuk tingkatkan citra di Pemilu," kata dia.
Meskipun demikian, Juniwati mengatakan tindakan berani untuk menggelar konvensi adalah hal yang bagus.
"Pertanyaannya apakah siap tidaknya nanti yang terpilih bukan kader sndiri. Atau apakah capres nanti dapat dukungan politik dari partai," kata dia.