Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Firman Subagyo Sebut Gita Wirjawan Menteri Kemarin Sore

Wakil Ketua Komisi IV DPR RI, Firman Subagyo, menyindir Menteri Perdagangan Gita Wirjawan sebagai menteri kemarin sore

Penulis: Eri Komar Sinaga
Editor: Gusti Sawabi
zoom-in  Firman Subagyo Sebut Gita Wirjawan Menteri Kemarin Sore
TRIBUNNEWS.COM/HERUDIN
Pekerja menurunkan kedelai impor dari Amerika di toko pengecer, di Jakarta Timur, Rabu (28/8/2013). Harga kedelai impor semakin melambung membuat para pengusaha tahu dan tempe kesulitan dalam menjalankan usahanya. Mahalnya harga kedelai impor ini akibat melemahnya nilai tukar rupiah terhadap dolar. TRIBUNNEWS/HERUDIN 

Laporan Wartawan Tribunnews, Eri Komar Sinaga


TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Ketua  Komisi IV DPR RI, Firman Subagyo, menyindir Menteri Perdagangan Gita Wirjawan sebagai menteri kemarin sore yang belum paham soal kartel.

Firman menyayangkan pernyataan Menteri Gita yang mengatakan kartel bukan penyebab langkanya kedelai di Indonesia.

"Sekarang apa tanya alasan, dia kan baru kemarin sore jadi menteri perdagangan. Ya kan?" ujar Firman Subagyo di Warug Daun Cikini, Jakarta, Sabtu (7/9/2013).

Menurut Firman, pihaknya telah bertemu dengan Badan Urusan Logistik (Bulog) membahas kelangkaan kedelai tersebut. Dari pertemuan tersebut, Bulog menyatakan, ada enam perusahaan yang mendapatkan priviledge dalam hal kuota kedelai ini.

"Artinya  kartel ini memang  terjadi," terang Ketua DPP Partai Golkar itu.

Firman mengatakan kartel tersebut telah lama beroperasi di Indonesia dan bekerja sama dengan oknum-oknum di dalam.

Firman pun mencontohkan bagaimana Bulog harus menunggu berbulan-bulan untuk mendapatkan kuota. Padahal Bulog tersebut merupakan milik negara. Harusnya izin bisa langsung keluar saat itu juga.

Berita Rekomendasi

Kekuasaan kartel semakin besar karena pengawasan yang tidak berjalan. Sementara pengawasan dari Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) tidak cukup mempan karena hanya berupa sanksi administrasi jika ditemukan ada persaingan tidak sehat.

"Tetapi kalau kita mengacu kepada UU Pidana itu ada unsur kejahatan ekonomi. Artiny bahwa ada unsur pidananya di situ," tegas Firman.

Sebelumnya, Menteri Perdagangan Gita Wirjawan --yang juga salah satu peserta Konvensi Demokrat untuk memilih calon presiden-- mengatakan pergerakan harga kedelai ini dipengaruhi oleh dua hal. Pertama, pelemahan oleh pasokan yang berkurang dari negara pengekspor kedelai, lantaran perubahan cuaca. Kedua, kondisi nilai tukar mata uang yang sedang mengalami gejolak di pasar.

Gita pun membantah telah terjadi permainan kartel pada kenaikan harga kedelai saat ini.

"Setahu saya, ini bukan kartelisasi, tapi anomali cuaca. Untuk sementara, saya tidak mempunyai catatan atau alasan adanya kartel," kata Gita beberapa waktu lalu.

Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas