KPK Buru Sejumlah Calo Proyek di DPR
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) siap menindaklanjuti pernyataan tersangka Haris Andi Surahman soal calo yang berkeliaran di gedung DPR.
Penulis: Edwin Firdaus
Editor: Sanusi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) siap menindaklanjuti pernyataan tersangka Haris Andi Surahman soal calo yang berkeliaran di gedung DPR.
"Tentu penyidik akan mendalami informasi itu, apakah didukung oleh bukti-bukti lain atau tidak. Yang pasti tidak didiamkan," kata Johan Budi, Juru Bicara KPK, di kantor KPK, Jakarta, Senin (23/9/2013) petang.
Sebelumnya, KPK langsung menahan Haris usai menjalani pemeriksaan sebagai tersangka dugaan suap alokasi Dana Penyesuaian Infrastruktur Daerah (DPID) di tiga kabupaten Provinsi Aceh. Kepada wartawan, Haris mengaku akan membeberkan nama-nama calo di DPR yang diduga terlibat korupsi.
"Kita akan laporkan semua itu," ujarnya.
Berita Rekomendasi