Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Elite Golkar Terpecah Pencapresan Ical

Politisi Senior Golkar Zainal Bintang mengakui adanya dinamika menjelang Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas)

Penulis: Ferdinand Waskita
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Elite Golkar Terpecah Pencapresan Ical
Zainal Bintang, Politisi Partai Golkar 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Politisi Senior Golkar Zainal Bintang mengakui adanya dinamika menjelang Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) partai berlambang pohon beringin itu. Hal itu terkait posisi Ketua Umum Golkar Aburizal Bakrie yang telah dideklarasikan sebagai calon presiden pada Pemilu 2014.

"Internal Golkar sendiri elitnya pecah, satu sisi minta dipercepat, satu sisi bilang tidak usah. Selalu ada istilah evaluasi, ada pimpinan Golkar yang alergi dengan istilah itu dan ada yang obyektif. Ada yang bilang evaluasi bukan untuk Ical, tapi untuk tim pemenangannya," kata Zainal Bintang dalam diskusi di Gedung DPR, Jakarta, Kamis (21/11/2013).

Zainal mengaku sempat berkomunikasi dengan sejumlah pengurus Golkar di daerah. Ia menuturkan para pengurus membicarakan soal kecemasan mereka secara informal mengenai pencalonan Ical sebagai presiden.

"Tidak berani mereka sampaikan secara formal melalui DPD. Yang paling vokal itu Muntasir Hamid," ujarnya.

Zainal mengatakan kecemasan tersebut terkait elektabilitas Ical yang tidak pernah lebih dari angka 10 persen. Sementara elektabilitas Golkar selalu berada di posisi dua besar.

"Ada kecemasan terhadap paradoks ini. Ketum rendah elektabilitasnya, sedangkan partai amat seksi. Itu tidak ada yang bisa jawab, tapi pendekatannya bisa dari hasil survey," ujarnya.

Ia pun mengharapkan agar persoalan-persoalan individual tidak menjadir resistensi dari daerah. "Ada konflik terbuka antara DPP dan DPD 2. Kalau tidak ada upaya komunikasi, ini akan jadi bola salju yang buat situasi Golkar tidak stabil," kata Zainal Bintang.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas