Tunggu 3.0 detik untuk membaca artikel
Aplikasi Tribun
Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun
LIVE ●
tag populer

Ical: Berkompetisilah Secara Fair dan Sportif

Ketua Umum Partai Golkar, Aburizal Bakrie mengajak seluruh partai politik peserta Pemilu 2014 menjadikan pemilihan umum

Editor: Dewi Agustina

Laporan Wartawan Tribunnews.com, M Zulfikar

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Umum Partai Golkar, Aburizal Bakrie mengajak seluruh partai politik peserta Pemilu 2014 menjadikan pemilihan umum yang demokratis, pemilu yang berkualitas dan pemilu yang bermartabat.

"Marilah kita berjuang dan berkompetisi secara fair dan sportif," kata Ical di Rapimnas Golkar, JS Luwansa, Sabtu (23/11/2013).

Ical menuturkan, Indonesia terlalu besar apabila dan ditangani sendiri. Menurutnya Indonesia akan kuat dan jaya apabila dipimpin secara bersama-sama.

"Marilah kita menjadikan kemenangan dalam pemilu sebagai wujud amanah rakyat sekaligus ujian sejauh mana kita mampu melaksanakan amanah tersebut," tuturnya.

Lebih lanjut Ical mengatakan, Indonesia yang bercirikan Bhinneka Tunggal Ika hanya mungkin dikelola oleh semua komponen bangsa.

"Untuk itu, Partai Golkar mengajak seluruh komponen bangsa untuk bersama-sama menyamakan visi dan menyatukan gerak langkah dalam menyukseskan Pemilu 2014," ucapnya.

Rekomendasi Untuk Anda
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Atas