Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Isu Lingkungan Kurang Menjadi Perhatian Para Politisi

Selama ini isu-isu lingkungan kurang menjadi perhatian para politisi.

Penulis: Arif Wicaksono
Editor: Budi Prasetyo
zoom-in Isu Lingkungan Kurang Menjadi Perhatian Para Politisi
TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN/GANI KURNIAWAN
BANK SAMPAH - Pjs Kabag PKBL PT INTI (Persero) Meliani Supardjo (kiri) menyaksikan proses penimbangan sampah plastik saat meninjau Bank Sampah Karya Mas yang baru diluncurkan di RW 9, Gang Karyamas, Kelurahan Pelindung Hewan, Kecamatan Astanaanyar, Kota Bandung, Rabu (19/3). Program bank sampah hasil sinergi PT INTI dengan Yayasan Mandiri Daya Insani ini sebagai upaya menciptakan lingkungan bersih, sehar dan arsi dengan memandirikan masyarakat melalui pengelolaan sampah kering dengan cara pemilahan sampah dimulai dari rumah tangga sampai pengepul sampah yang dikumpulkan menggunakan sistem multi level sorting atau dijual secara kolektif melalui tim kerja. (TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN) 

Laporan  Wartawan Tribunnews.com /Arif Wicaksono

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Selama ini isu-isu lingkungan kurang menjadi perhatian para politisi. Mereka lebih tertarik mengutarakan isu-isu kesejahterahaan dan pertumbuhan ekonomi. Padahal isu lingkungan tak kalah pentingnya bagi kebutuhan hidup masyarakat.

Nyoman Iswarayoga, Direktur Komunikasi dan Advokasi WWF Indonesia, menuturkan bahwa ada kepedulian terhadap isu lingkungan seperti kebakaran huutan dan isu deforestasi yang nyaris tidak pernah diucapkan sepanjang pembukaan kampanye pada jelang pemilu 2014 ini.

"Isu-isu lingkungan semakin dikit, kalau saya lihat memang mereka (para politis) tidak memasang kepedulian terhadap isu ini," kata Nyoman di Jakarta, Minggu (23/3/2014).

Nyoman menambahkan isu lingkungan memang sering kalah dengan isu perbaikan ekonomi. Padahal pertumbuhan ekonomi pun harus memerhatikan kelestarian lingkungan agar bisa memberikan dampak positif terhadap masyarakat.

"Seperti kebakaran di Jambi dan masalah pengundulan hutan, itu tidak menjadi perhatian padahal banyak ekosistem yang rusak jika kerusakan lingkungan terus berlanjut," katanya.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas