Dua Hari Usai Lebaran, 185.753 Penumpang Pilih Naik Pesawat
Dari data tersebut jumlah penumpang mengalami penurunan
Penulis: Randa Rinaldi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Moda transportasi udara sedang digandrungi oleh pemudik pada lebaran tahun ini. Berdasarkan data dari Direktorat Perhubungan Udara dari 32 bandar udara yang dipantau sampai dengan tanggal 1 Agustus 2014 pukul 05.50 WIB sebanyak 185.753 penumpang melakukan perjalanan pada hari ini.
Menurut data yang dikeluarkan oleh Posko Pemantauan Angkutan Lebaran 2014 di Kementerian Perhubungan pada tahun sebelumnya jumlah penumpang pada hari yang sama atau dua hari setelah lebaran sebanyak 214.630 penumpang di 24 bandara yang dipantau.
Jika dibandingkan dengan 24 bandara pada tahun ini selama dua hari setelah lebaran jumlah penumpang pesawat udara hanya sebesar 172.720 penumpang. Dari data tersebut jumlah penumpang mengalami penurunan.
"Puncak arus balik pada lebaran tahun ini dengan pemudik yang menggunakan pesawat udara terjadi Sabtu dan Minggu. Makanya kita belum bisa melihat ada kenaikan atau penurunan selama angkutan lebaran tahun ini,"ujar Direktur Jenderal Perhubungan Udara, Djoko Murdjatmodjo di Jakarta, Jum'at (1/8/2014) sore.