Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Teman Dekat: Sudah Lama Saya Tak di Sekitar Jero Wacik

“Saya sudah lama tidak di sekitar dia,” ujar Herman saat dihubungi Tribunnews.com di Jakarta, Rabu (3/9/2014).

Penulis: Y Gustaman
zoom-in Teman Dekat: Sudah Lama Saya Tak di Sekitar Jero Wacik
TRIBUNNEWS.COM/HERUDIN
Menteri ESDM, Jero Wacik, melakukan sidak di SPBU Jalan Abdul Muis Jakarta Pusat, Rabu (27/8/2014). Sidak dilakukan untuk mengetahui ketersediaan BBM bersubsidi terkait pembatasan yang dilakukan pemerintah. TRIBUNNEWS/HERUDIN 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Y Gustaman

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penetapan Menteri Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) Jero Wacik sebagai tersangka kasus korupsi pengadaan proyek 2011-2013 sudah diprediksi banyak orang.

Bagaimana pendapat orang dekat Jero, Ketua Presidium Masyarakat Pertambangan Indonesia (MPI) Herman Afifi Kusumo yang juga dicegah Kementerian Hukum dan HAM dalam kasus SKK Migas?

“Saya sudah lama tidak di sekitar dia,” ujar Herman saat dihubungi Tribunnews.com di Jakarta, Rabu (3/9/2014). Sayang, Herman tak berkomentar banyak terkait status tersangka Jero dan langsung menutup telepon.

KPK sudah mencegah Herman bepergian ke luar negeri. Penyidik juga sudah meminta keterangan Herman pada Selasa (26/11/2013) sebagai saksi kasus suap di lingkungan SKK Migas yang menyeret Rudi Rubiandini.

Usai menjalani pemeriksaan, Herman mengaku tidak tahu sampai diperiksa sebagai saksi oleh penyidik dalam kasus SKK Migas. Ia tak menampik sebagai teman dekat Jero Wacik.

Menurut informasi yang dihimpun, Herman memang tak memiliki kedudukan formal. Di antara kalangan dalam Kementerian ESDM nama Herman sangat dikenal. Di mana ada Jero di sana ada Herman.

BERITA REKOMENDASI

“Herman Afifi dan seorang lagi Ketut Swardana dikenal sebagai teman-teman dekat menteri. Kalau ada rapat dengan Jero Wacik, mereka duduk di belakangnya, di depan para Dirjen,” ujar sumber di lingkungan ESDM.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas