Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Suryadharma: Ada Lima Calon Ketua Umum PPP

Kubu Suryadharma Ali menggelar Muktamar Partai Persatuan Pembangunan (PPP) VIII di Hotel Grand Sahid

Penulis: Randa Rinaldi
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Suryadharma: Ada Lima Calon Ketua Umum PPP
Randa Rinaldi/Tribunnews.com
Suryadharma Ali menyambut kedatangan Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie di Hotel Grand Sahid, Jakarta, Kamis, (30/10/2014). Muktamar VIII ini dihadiri oleh tokoh-tokoh dari Koalisi Merah Putih. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kubu Suryadharma Ali menggelar Muktamar Partai Persatuan Pembangunan (PPP) VIII di Hotel Grand Sahid, Jakarta, Kamis (30/10/2014).

Suryadharma Ali mengatakan belum mengetahui secara pasti siapa saja kader-kader yang akan maju sebagai calon ketua umum.

Hingga berita ini diturunkan, Suryadharma menyatakan setidaknya, ada lima calon ketua umum yang akan maju di Muktamar VIII yang bertema "Islah Nasional Untuk Rakyat."

"Calon-calon yang sekarang ada pak Djan Faridz, Ahmad Yani, Epyardi Asda, Ahmad Muqowam, Rudi Arifin. Saya kira seperti itu," kata Suryadharma.

Rencananya dalam Muktamar nanti, Suryadharma akan meletakkan jabatannya kepada peserta muktamar.

"Untuk membahas kembali dan memutukan AD/ART partai. Kemudian untuk memilih ketua umum baru dan dibentuknya kepengurusan baru. Dan bisa jadi muktamar ini menentukan arah politik untuk lima tahun ke depan," kata Suryadharma.

Sebelumunya PPP dari kubu Romahurmuziy juga telah menggelar Muktamar ke VIII di Gedung Empire Palace, Surabaya. Muktamar di Surabaya tersebut memutuskan Romahurmuziy sebagai Ketua Umum PPP.

BERITA REKOMENDASI
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas