Massa PMII Tuntut Pemerintah Cabut Kenaikan Harga BBM
Massa menuntut pemerintah mencabut kenaikan Bahan Bakar Minyak (BBM) yang diumumkan semalam.
Penulis: Wahyu Aji
Editor: Rendy Sadikin

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Puluhan anggota Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) menggelar aksi di kantor Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Selasa (18/11/2014). Massa menuntut pemerintah mencabut kenaikan Bahan Bakar Minyak (BBM) yang diumumkan semalam.
"Cabut kenaikan BBM sekarang juga. Turunkan tiga menteri mafia migas Sudirman Said, Rini Soemarno dan Sofyan Djalil dan turunkan harga barang-barang pokok," kata koordinator PMII RJ Ramdhani di lokasi.
Dalam aksinya, massa ingin bertemu langsung dengan Menteri ESDM Sudirman Said untuk menyampaikan pendapat, namun Menteri sedang tidak berada di tempat.
Massa PMII pun membakar ban di depan pintu gerbang Kementerian ESDM. Sempat ada gesekan ketika massa mencoba masuk ke gedung Kementerian ESDM.
Kemudian, massa mencoba menerobos masuk ESDM dengan merubuhkan pagar. Di tengah aksi tersebut, ada aksi lempar bambu dari mahasiswa dan kepolisian sehingga memicu suasana semakin memanas. Pihak kepolisian pun sempat keluarkan gas air mata.
Kericuhan baru bisa mereda setelah koordinator Mahasiswa dan Komandan Kepolisian berunding. Mahasiswa PMII kemudian membubarkan diri setelah sekitar satu jam menyampaikan pendapat.