Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

6 Kapal SAR Sisir Lokasi Temuan Ekor Pesawat

Enam kapal yang ikut pencarian dan penyelamatan (SAR) langsung merapat ke lokasi setelah ekor pesawat AirAsia QZ8501 ditemukan

Penulis: Abdul Qodir
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in 6 Kapal SAR Sisir Lokasi Temuan Ekor Pesawat
Randa Rinaldi/Tribunnews.com

TRIBUNNEWS.COM, PANGKALAN BUN - Enam kapal yang ikut pencarian dan penyelamatan (SAR) langsung merapat ke lokasi setelah ekor pesawat AirAsia QZ8501 ditemukan MGS GeoSurvei dari BPPT di dasar Laut Jawa dekat Selat Karimata, Kalimantan Tengah, Rabu (7/5/2015) pagi.

"Dilaporkan, dengan ditemukan ekor pesawat, maka enam kapal-kapal SAR sudah di lokasi untuk mulai menyisir di sekitar temuan ekor di lokasi dalam radius 2 Nautical Miles (NM)," ujar Menko Kemaritiman, Indroyono Soesilo, saat kunjungan di Lanud Iskandar, Pangkalan Bun, Kalteng, Rabu (7/1/2015) petang.

Jika di antara enam kapal tersebut menemukan dan mengevakuasi ekor pesawat tersebut, maka akan dilakukan pengangkatan dengan menggunakan crane atau teknik lifting bag dengan balon gas.




Selain Menko Kemaritiman Indroyono Soesilo, Menteri Perhubungan Ignasius Jonan juga turut datang dalam kunjungan ke Pangkalan Bun kali ini.

BERITA TERKAIT
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas