Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bambang Widjojanto Ditangkap, Anda di Mana Jokowi?

Keprihatinan dan nada protes atas penangkapan itu, yang tercermin dalam hastag #SaveKPK, menempati urutan teratas.

Editor: Dahlan Dahi
zoom-in Bambang Widjojanto Ditangkap, Anda di Mana Jokowi?
TWITTER
#WhereAreYouJokowi jadi trending topics 

TRIBUNNEWS.COM - Tujuh dari 10 trending topics Twitter wilayah Jakarta, Jumat (23/01/2015) pukul 13.38 WIB, terkait penangkapan Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Bambang Widjojanto.

Keprihatinan dan nada protes atas penangkapan itu, yang tercermin dalam hastag #SaveKPK, menempati urutan teratas.

Satu lagi hastag bernada marah: #WhereAreYouJokowi.

Kira-kira, tagar itu mewakili pertanyaan, Jokowi, apa yang Anda perbuat dalam situasi yang begini genting.

Jokowi dilantik menjadi Presiden RI pada 20 Oktober 2014. Tiga bulan lalu. Waktu yang pendek bagi presiden populis itu untuk mulai menghadapi suara-suara kecewa --bahkan dari para bekas pendukungnya.

Sebagai Presiden RI, Jokowi mengajukan calon tunggal Kapolri kepada DPR. Bukan calon tunggalnya yang bermasalah tapi nama calonnya: Budi Gunawan.

Mantan ajudan Megawati Soekarnoputri ketika menjadi presiden itu, oleh KPK, ditetapkan sebagai tersangka rekening gendut hanya sehari sebelum DPR menggelar sidang fit and proper test.

BERITA TERKAIT

Jokowi akhirnya melantik Wakapolri Badrodin sebagai pelaksana tugas Kapolri. Kata "Wakapolri" ikut menjadi trending topics.

Kemarin, Hasto Kristiyanto, Plt Sekjen DPP PDIP, salah satu orang terdekat Megawati, menggelar jumpa pers. Isinya: mengungkapkan pertemuan politik rahasia antara dirinya dengan Abraham Samad, Ketua KPK.

Abraham Samad disebut masuk salah satu calon wakil presiden mendampingi Jokowi.

Pertemuan politik itu menempatkan Abraham Samad (yang memakai topeng dan topi saat pertemuan itu) pada posisi yang bisa dianggap melanggar kode etik pimpinan KPK.

Bila ini yang terjadi, Abraham Samad --yang akan mengakhiri masa tugasnya bulan Desember 2015 ini-- bisa dipecat oleh Dewan Etik KPK.

Bersama Abraham, Bambang Widjojanto sering muncul ke publik dalam kasus Budi Gunawan.

KPK pun bergerak memeriksa aliran dana yang masuk ke rekening bermasalah Budi Gunawan.

Halaman
12
Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas